Pengguna:Abiedestar/sandbox3

Abiedestar/sandbox3
Lewis Hamilton mengendarai Mercedes-AMG W13 saat sesi latihan bebas pada Grand Prix Austria 2022
KategoriFormula Satu
KonstruktorMercedes-AMG Petronas Formula One Team
Perancang
  • James Allison (Chief Technical Officer)
  • Mike Elliott (Technical Director)
  • John Owen (Chief Designer)
  • Jarrod Murphy (Aerodynamics Director)
  • Loïc Serra (Performance Director)
  • Ashley Way (Deputy Chief Designer)
  • Giacomo Tortora (Deputy Chief Designer)
  • Emiliano Giangiulio (Head of Vehicle Performance)
  • Eric Blandin (Chief Aerodynamicist)
    Hywel Thomas (Lead Power Unit Designer)
PendahuluMercedes W12
PenerusMercedes W14
Spesifikasi teknis[1]
SasisMoulded carbon fibre and honeycomb composite structure with FIA safety structures
Suspensi (depan)Carbon fiber double wishbone push-rod actuated torsion springs, rockers, and anti-roll bar
Suspensi (belakang)Carbon fiber double wishbone pull-rod actuated inboard springs, dampers and anti-roll bar
Panjangover 5.000 mm (197 in)
Lebar2.000 mm (79 in)
Tinggi970 mm (38 in)
Wheelbaseunder 3.600 mm (142 in)
MesinMercedes-AMG F1 M13 E Performance
16 L (976 cu in) direct injection V6 turbocharged engine limited to 15,000 RPM in a mid-mounted, rear-wheel drive layout
Motor listrikSistem pemulihan energi kinetik (MGU-K) dan panas (MGU-H)
TransmisiMercedes dikembangkan bersama Xtrac. semi-otomatis berpenggerak hidrolik 8 kecepatan, + 1 gigi mundur
Tenaga800 kW (1.070 hp)
Berat795 kg (1.752,7 pon)[1]
Bahan bakarPetronas Primax[2]
PelumasPetronas Tutela[1]
RemCakram Brembo dan bantalan karbon dengan sistem pengereman elektronik belakang
Ban
dengan BBS forged magnesium wheels: 18"
Sejarah kompetisi
Tim pemakaiMercedes-AMG Petronas Formula One Team
Pembalap
DebutGrand Prix Bahrain 2022
Menang pertamaGrand Prix São Paulo 2022
Menang terakhirGrand Prix São Paulo 2022
Lomba terakhirGrand Prix Abu Dhabi
LombaMenangPodiumPoleF.Lap
2211716


Mercedes W13, secara resmi bernama Mercedes-AMG F1 W13 E Performance,[3] adalah sebuah mobil balap Formula Satu yang dirancang dan dibangun oleh Mercedes-AMG Petronas Formula One Team berkompetisi pada Kejuaraan Dunia Formula Satu musim 2022. Mobil tersebut dikemudikan oleh Lewis Hamilton dan George Russell, yang juga merupakan musim perdana bagi Russell membalap untuk tim Mercedes. Pembalap cadangan pada musim 2022 adalah Nyck de Vries, yang membalap di Formula E untuk Mercedes-EQ Formula E Team. Sasis W13 merupakan sasis Mercedes pertama yang dibuat sesuai dengan regulasi teknik baru mulai tahun 2022 mengenai ground effect.[4] W13 mengembalikan warna tim Mercedes kembali ke warna tradisional mereka, yaitu perak, setelah mobil terdahulu, W11 dan W12 berwarna merah dalam rangka mendukung gerakan Black Lives Matter, sementara baju pembalap tetap berwarna hitam.

sunting

Sebelum musim 2022, Mercedes kehilangan dua sponsor yaitu Epson dan Bose. Keduanya telah menjadi sponsor Mercedes sejak tahun 2015.[5][6] Akkodis menjadi bagian dari sponsor Mercedes pada Maret 2022.[7]

Rumor Petronas

sunting

Setelah menjadi sponsor nama sejak tim didirikan pada akhir tahun 2009, Petronas sempat dikabarkan akan mengakhiri kemitraan mereka dengan Mercedes pada akhir kontrak mereka di tahun 2022 dan digantikan oleh Aramco.[8] Namun pada September 2022, Mercedes dan Petronas mengumumkan perpanjangan kontrak setidaknya hingga tahun 2027.[9][10]

Di tahun 2021, FTX bermitra dengan Mercedes sebagai salah satu sponsor untuk musim 2022.[11] Pada musim 2022, merek FTX terpasang pada mobil Mercedes dan pada Grand Prix Miami 2022, FTX memasang skema warna khusus pada sayap belakang mobil W13.[12][13] Namun pada bulan November, setelah FTX dinyatakan bangkrut, Mercedes membatalkan perjanjian kemitraan mereka dan mencabut seluruh merek FTX dari mobil balap mereka sebelum Grand Prix São Paulo 2022.[14][15]

Skema warna

sunting

W13 direncanakan memasang warna khusus "Merah Babi" pada Grand Prix Belgia untuk merayakan 55 tahun Mercedes-AMG, skema warna mobil tersebut merupakan warna setengah, terinspirasi dari mobil balap Mercedes-AMG "Rote Sau" 300 SEL 6.8 yang memenangkan kelas 24 hours of Spa 1971. Rencana tersebut merupakan pertama kalinya bagi Mercedes untuk berkompetisi dalam balapan menggunakan skema warna khusus sejak Grand Prix Jerman 2019.[16] Namun kemudian, Mercedes memutuskan untuk tidak menggunakan skema warna khusus tersebut dikarenakan masalah berat mobil dan kurangnya waktu pada tiga balapan berturut-turut yang dijadwalkan untuk tiga minggu ke depan.[17] Walaupun skema warna setengah merah dan setengah perak tidak dapat dilakukan, beberapa elemen dari skema tersebut seperti logo AMG dan nomor pembalap tetap dipasang.

Rancangan dan pengembangan

sunting

W13 merupakan mobil Mercedes-AMG yang dirancang oleh James Allison sebagai kepala teknis tim. Berbeda dengan mobil-mobil Mercedes sebelumnya serta bertepatan dengan perubahan regulasi teknis pada musim 2022, W13 menggunakan konsep sidepod (pod samping) yang tipis yang dikenal dengan sebutan Zeropod.[18][19]

Sepanjang musim, untuk meningkatkan performa dari mobil W13, Mercedes melakukan pembaruan aerodinamika terhadap W13 pada beberapa balapan diantaranya pada tes pra musim di Bahrain, Grand Prix Emilia Romagna, Miami, Prancis, dan Amerika Serikat.[20][21][22][23][24]

Peluncuran dan uji coba pra musim

sunting

Mercedes-AMG F1 W13 merupakan mobil yang buat baru secara penuh (kecuali mesin mobil) yang dirancang sesuai dengan peraturan baru dari FIA yang mulai diimplementasikan pada tahun 2022. W13 diluncurkan di Sirkuit Silverstone pada 18 Februari 2022.[25][26] Setelah diluncurkan, tes perdana juga dilakukan di hari yang sama dengan Lewis Hamilton dan George Russell.[27] Mobil tersebut mengikuti sesi uji coba pra musim 1 di Sirkuit Barcelona-Catalunya pada 23 – 25 Februari.[28] Pada uji coba yang berlangsung selama tiga hari tersebut, kedua mobil menyelesaikan 392 putaran; dengan total panjang 1.832 km (1.138 mi), yang hampir mendekati 6 jarak tempuh balapan.[28]

W13 kemudian juga ikut serta pada uji coba pra musim kedua di Sirkuit Internasional Bahrain pada 10 – 12 Maret.[28] Pada sesi uji coba kedua tersebut, kedua mobil W13 menyelesaikan 384 putaran, dengan total jarak 2.078 km (1.291 mi), setara dengan 6.7 jarak balapan.[28] Kedua sesi uji coba tersebut menunjukkan bahwa mobil W13 terbebani masalah handling dan keseimbangan yang sebagian disebabkan oleh porpoising berlebihan, dan Hamilton menyatakan bahwa kesempatan Mercedes untuk meraih kemenangan pada balapan pertama sangatlah kecil.[29] W13 mengalami perubahan besar dengan rancangan hampir tanpa pod samping. Rancangan tersebut digunakan sejak uji coba di Bahrain dan menjadi rancangan utama bagi tim. Kepala tim Red Bull Racing, Christian Horner awalnya berkomentar bahwa rancangan tersebut "tidak patuh terhadap regulasi." Seorang humas Red Bull kemudian menyatakan komentar tersebut tidak benar, menyatakan bahwa "tidak ada komentar resmi" yang diberikan oleh tim.[30] Mulai dari sistem turbocharger dan manajemen bahan bakar yang baru, Mercedes mampu meningkatkan tenaga kuda hingga 20 tenaga kuda menggunakan unit tenaga M13 E Performance yang baru, yang dapat menghasilkan tenaga maksimum sebesar kW (1,070 hp).[31] Mobil W13 menyelesaikan sesi ketiga uji coba di urutan pertama dan kedua dengan Lewis Hamilton mencetakkan waktu tercepat selama 1:19:138. Waktu tersebut merupakan waktu tercepat dari keseluruhan tiga uji coba yang dilaksanakan.

Rangkuman musim

sunting
 
George Russell pada Grand Prix Inggris

Podium pada balapan pembuka

sunting

The W13 proved to be uncompetitive in the early part of the season until Mercedes brought significant upgrades to the car in Spain. Hamilton and Russell were able to finish on the podium when either one of Ferrari's drivers hit trouble, with Russell finishing in the top 5 until Silverstone where he retired on lap 1. Despite being a less competitive car compared to its predecessors, it was reliable until Hamilton retired in the final race of the season in Abu Dhabi with a hydraulics problem on lap 55.[32] Russell managed to score his first pole position at the Hungarian Grand Prix and his first win at the São Paulo Grand Prix, which was the team's first win since the 2021 Saudi Arabian Grand Prix and their first 1–2 finish since the 2020 Emilia Romagna Grand Prix. This is the first time since 2012 the team had won only one race and qualified on pole once. With Russell's victory in Interlagos, Mercedes' streak of winning at least one race every season was extended to 11 seasons (the third longest in the sport's history hingga 2024), stretching all the way back to the Chinese Grand Prix in 2012. The streak came to an end the following season as the team failed to win a single race for the first time since 2011.

 
Musim 2022 menjadi musim pertama kalinya Lewis Hamilton tidak mencetakkan kemenangan dalam karirnya di Formula Satu.

W13 dianggap sebagai salah satu mobil buatan Mercedes-AMG terburuk, menyamai pencapaian buruk mobil Mercedes pada era pra turbo-hybrid. Toto Wolff, Kepala Tim Mercedes-AMG F1, mengklaim bahwa ia berniat untuk "meletakkan mobil-mobil tersebut di ruang tamu di Brackley dan di Brixworth untuk mengingatkan kami setiap hari bagaimana sulitnya masa tersebut".[33]

Hasil lengkap Formula Satu

sunting

(legenda)

Tahun Peserta Mesin Ban Pembalap BHR   SAU   AUS  EMI   MIA   ESP   MON   AZE   CAN   GBR   AUT   FRA   HUN   BEL   NED   ITA   SIN   JPN   USA   MXC   SAP   ABU   Poin WCC
2022 Mercedes-AMG Petronas F1 Team Mercedes-AMG F1 M13 E P


  Lewis Hamilton 3 10 4 13 6 5 8 4 3 3F 38 2 2F Ret 4 5 9 5 2 2 23 18  515 3rd
  George Russell 4 5 3 4 5 3 5 3 4 Ret 44 3 3P 4 2 3 14F 8 5F 4F 11F 5
Referensi:[34][35]

Referensi

sunting
  1. ^ a b c "F1 W13 E Performance". www.mercedesamgf1.com. Diakses tanggal 25 July 2022. 
  2. ^ "F1 M13 E Performance". www.mercedesamgf1.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 17 April 2022. Diakses tanggal 7 March 2022. 
  3. ^ A New Era Starts Here: Firing Up our 2022 Mercedes-AMG F1 Car! (dalam bahasa Inggris), diakses tanggal 2021-12-24 
  4. ^ "Formula 1 2022 Technical Regulations" (PDF). Diakses tanggal 20 January 2022. 
  5. ^ Şengül, Kemal (2022-01-05). "Mercedes Kehilangan Dua Sponsor Jelang Formula 1 2022". Motorsport. Diakses tanggal 2024-03-14. 
  6. ^ Putera, Dewa Putu Ardita Darma (2022-01-05). "Mercedes Ditinggal Dua Sponsor Menjelang Formula 1 2022". IDN Times. Diakses tanggal 2024-03-13. 
  7. ^ Magazine, Paddock (2022-03-23). "Akkodis | Mercedes-AMG F1 Team | Partnership". Paddock Magazine (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-13. 
  8. ^ Hun, Chong Jin. "Petronas to end decade-long partnership with Mercedes-AMG Formula One team, says report". The Edge Malaysia. Diakses tanggal 2024-03-13. 
  9. ^ "Mercedes and Petronas extend partnership into F1's new sustainable fuels era | Formula 1®". www.formula1.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-13. 
  10. ^ Saraswati, Scherazade Mulia (2022-09-28). "Mercedes dan Petronas Perkokoh Kolaborasi di Formula 1". id.motorsport.com. Diakses tanggal 2024-03-13. 
  11. ^ Magazine, Paddock (2021-09-26). "FTX and Mercedes-AMG Petronas F1 Team sign a partnership agreement". Paddock Magazine (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-13. 
  12. ^ Noble, Jonathan (2022-05-05). "Mercedes reveals new F1 art rear wing NFT design for Miami". www.motorsport.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-13. 
  13. ^ "Mercedes shines in Miami with new rear wings for charity". www.gpblog.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-13. 
  14. ^ Noble, Jonathan; Smith, Luke (2022-11-17). "Mercedes F1 team left in "disbelief" over FTX collapse". www.motorsport.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-13. 
  15. ^ Chiari, Mike. "Mercedes F1 Team Removes FTX Logo from Cars After Crypto Exchange's Bankruptcy Filing". Bleacher Report (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-13. 
  16. ^ "Mercedes To Run Special "Red Pig" Livery At Belgian Grand Prix". WTF1 (dalam bahasa Inggris). 2022-08-24. Diakses tanggal 2022-08-25. 
  17. ^ "Mercedes explains why it didn't run 'Red Pig' livery on F1 car". www.autosport.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-08-28. 
  18. ^ "ANALYSIS: Delving into the details on the new-for-2022 Mercedes W13 | Formula 1®". www.formula1.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-14. 
  19. ^ "ANALYSIS: A first look at Mercedes' astonishing new update for the Official Pre-Season Test | Formula 1®". www.formula1.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-14. 
  20. ^ "ANALYSIS: A first look at Mercedes' astonishing new update for the Official Pre-Season Test | Formula 1®". www.formula1.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-14. 
  21. ^ "TECH TUESDAY: A look at Red Bull and Mercedes' Imola upgrades as the development race kicks off | Formula 1®". www.formula1.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-14. 
  22. ^ Sugiharto, Jobpie (2022-05-08). "Bos Tim Mercedes Komentari Upgrade Mesin di F1 Miami: Bukan Solusi". Tempo (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-14. 
  23. ^ "Mercedes has 'far, far more' upgrades to come on 2022 F1 car". The Race (dalam bahasa Inggris). 2022-07-27. Diakses tanggal 2024-03-14. 
  24. ^ "Mercedes set to unleash 'final step' of 2022 updates in Austin, says Shovlin | Formula 1®". www.formula1.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-14. 
  25. ^ "Mercedes Launch their 2022 Car: The W13". Youtube. 2022-02-18. Diakses tanggal 2024-03-14. 
  26. ^ "Mercedes launch Hamilton and Russell's championship-contending 2022 W13 F1 car | Formula 1®". www.formula1.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-14. 
  27. ^ "Officially unveiled Mercedes AMG F1 W13". Formula1.com. Formula One Administration. 18 February 2022. Diakses tanggal 13 March 2022. 
  28. ^ a b c d "2022 Formula 1 Pre-Season Testing 1". Formula1.com. Formula One Administration. 26 February 2022. Diakses tanggal 13 March 2022. 
  29. ^ Benson, Andrew. "Lewis Hamilton says Mercedes cannot compete for wins after Bahrain testing". www.bbc.co.uk. BBC Sport. Diakses tanggal 12 March 2021. 
  30. ^ "Why Mercedes' radical sidepods are testing's biggest talking point". ESPN.com (dalam bahasa Inggris). 2022-03-10. Diakses tanggal 2022-03-16. 
  31. ^ "Mercedes enters 2022 with extra horsepower through improved turbocharger". www.gpblog.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-07-28. 
  32. ^ Morlidge, Matt (21 November 2022). "Lewis Hamilton says he hopes 2022 'struggles' lead to Mercedes F1 titles after retiring from Abu Dhabi GP". Sky Sports. Yas Marina, Abu Dhabi. Diakses tanggal 9 September 2023. 
  33. ^ "Mercedes Will Put The W13 In Factory Reception As A Scary Reminder". WTF1 (dalam bahasa Inggris). 2022-11-20. Diakses tanggal 2022-12-14. 
  34. ^ "2022 Constructor Standings". Formula1.com. 20 March 2022. Diakses tanggal 2022-03-21. 
  35. ^ "Mercedes F1 W13". StatsF1. 20 March 2022. Diakses tanggal 2022-03-23. 

Pranala luar

sunting