Pengkhianat ras (bahasa Inggris: race traitor) adalah sebuah sebutan ejekan kepada orang yang dianggap memiliki sikap atau tindakan yang bertentangan dengan kepentingan atau perbuatan dari ras orang itu sendiri. Contohny, satu atau dua pihak melakukan hubungan antarras dapat dikarakterisasikan sebagai "pengkhianat ras". Contoh lainnya adalah orang yang mendukung tindakan afirmatif atau kebijakan lainnya yang dituduh menguntungkan ras selain rasnya sendiri dapat dikarakterisasikan sebagai "pengkhianat ras". Istilah tersebut adalah sumber dari nama majalah Race Traitor, yang didirikan pada 1993.[1]

Referensi sunting

  1. ^ Garvey, John; Noel Ignatiev (Winter 1993). "Change Our Name". Race Traitor (1): 126–127.