Perguruan Tinggi Kesenian Pakistan
Perguruan Tinggi Kesenian Pakistan (Nasional College of Arts) (bahasa Urdu: قومی کالج هنر) atau NCA adalah sekolah seni negeri yang terletak di Lahore, Punjab, Pakistan.[1][2]
Perguruan Tinggi Kesenian Pakistan | |
---|---|
Berkas:Ncalogo.jpg
Informasi | |
Moto | کسب کمال کُن کہ عزیز جہان شوی Kasb-e-kamal kun ke Aziz-e-Jahan shavi |
Moto dalam bahasa Indonesia | Seek excellence in your work, so you can be admired by the world |
Jenis | Sekolah Seni Negeri |
Didirikan | 1875 (Dengan nama Sekolah Seni Mayo) |
Kepala sekolah | Murtaza Jafri |
Jumlah mahasiswa | 1200 |
Lokasi | , |
Kampus | Kota |
Afiliasi | HEC PCATP |
Situs web | nca.edu.pk |
Didirikan dengan nama Sekolah Seni Industri Mayo pada tahun 1875 oleh Pemerintah Inggris dan Lala Lajpat Rai bersama dengan pendirian Museum Lahore. John Lockwood Kipling menjadi kepala sekolah pertama di sekolah ini dan pada tahun 1958 Sekolah Sekolah direstrukturisasi sebagai Perguruan Tinggi Kesenian Pakistan.[3] Sekolah ini diberikan status lembaga pada tahun 1985 dan diterima oleh piagam universitas pada tahun 2011.
NCA adalah sekolah seni tertua di Pakistan dan tertua kedua di Asia Selatan. Pada tahun 2016, perguruan tinggi ini menduduki peringkat tertinggi sekolah seni Pakistan.[4][5] Perguruan tinggi ini memiliki tiga departemen; seni rupa, desain dan arsitektur, dengan keseluruhan memiliki lebih dari 800 siswa.[6] Kampus ini juga memiliki program pertukaran fakultas dan pelajar dengan Sekolah Seni Rupa, Universitas New South Wales, École nationale supérieure des Beaux-Arts dan Instituto Superior de Arte.[7] Perguruan tinggi ini menjadi tuan rumah UNESCO Chair dalam bidang arsitektur.[8]
Sejarah
suntingMerupakan salah satu dari dua perguruan tinggi seni yang dibuat oleh kerajaan Inggris di British India sebagai reaksi terhadap Gerakan Seni dan Kerajinan. Sekolah Seni Industri Mayo merupakan nama yang diberikan untuk menghormati Raja muda India , Tuan Mayo yang baru saja gugur pada tahun 1875. Kepala sekolah pertama adalah Lockwood Kipling, yaang juga ditunjuk sebagai kurator pertama Museum Lahore, yang dibuka pada tahun yang sama di sebuah bangunan yang berdekatan. Sekolah ini berganti nama menjadi National College of Arts pada tahun 1958. Karena dibuat untuk institusi pendidikan kesenian negara, lembaga ini diserahkan kepada Departemen Pendidikan dari Departemen Industri pada tahun 1960-an. Lembaga ini menerima status pemberian pada tahun 1985 dan diluncurkan program paska-sarjana pertama 1999. Pada tahun 2006, sekolah ini membuka kampus kedua, di Rawalpindi. Lembaga ini menjadi sebuah universitas di Juni 2011.[9]
Departemen
suntingSekolah memiliki departemen berikut:
- Departemen Arsitektur
- Jurusan Seni Rupa
- Jurusan Desain Komunikasi
- Jurusan Desain Keramik
- Jurusan Desain Produk
- Jurusan Desain Tekstil
- Jurusan Musikologi
- Jurusan Film dan Televisi
- Jurusan Multimedia Arts
- Departemen YKI
- Jurusan Desain Interior
Kepala sekolah
suntingMayo Sekolah Seni
sunting- 1875-1894 - Lockwood Kipling
- Percy Brown
- 1903-1913: Bhai Ram Singh[10]
- 1913-1930: Hugh Lionel Heath[11]
- 1930-1942: S. N. Gupta
- 1943-1947: Mian Muhammad Hussain[12]
- 1947-1954: Ghulam Nabi Malik
- 1954-1956: Sidney Spedding
- 1949-1965: Qazi Muhammad rafique
National College of Arts (1958 - sekarang)
sunting- Syakir Ali
- Khalid Iqbal (Bertindak)
- Iqbal Hassan
- Abbasi Abidi
- Salima Hashmi
- Sajida Haider Vandal
- Naazish Ata Ullah
- Fozia Qureshi (Bertindak)
- Ustad Bashir Ahmed (Bertindak)
- Sajjad Kousar (Bertindak)
- Dr. Shabnam Khan (Bertindak)
- Murtaza Jafri (2013–Sekarang)
Alumni
sunting- Bhagat Singh -Revolusioner Sosialis India
- Sukhdev Thapar - Revolusioner Sosialis India
- Mahmood Hayat - Seniman dan desainer Pakistan
- Zain Naqvi - Desainer dan novelis grafis Pakistan
Referensi
sunting- ^ "Thesis display: NCA students showcase their creative work - The Express Tribune". The Express Tribune (dalam bahasa Inggris). 2016-12-27. Diakses tanggal 2017-01-11.
- ^ "Saving the legacy of the National College of Arts". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-02-21. Diakses tanggal 2017-01-11.
- ^ "NCA Lahore-Introduction". www.nca.edu.pk. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-01-13. Diakses tanggal 2017-01-11.
- ^ "5th Ranking of Pakistani Higher Education Institutions (HEIs) 2015" (PDF).
- ^ "HEC University rankings: Why not Indus Valley, IBA or NCA?". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-05-13. Diakses tanggal 2017-01-11.
- ^ "NCA Lahore-The Student". www.nca.edu.pk. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-01-13. Diakses tanggal 2017-01-11.
- ^ "NCA Lahore-Foreign Linkage". www.nca.edu.pk. Diakses tanggal 2017-01-11.
- ^ "UNESCO Chair in the Conservation and Management of Historic Towns and Urban Centers (839) | | UNESCO". www.unesco.org. Diakses tanggal 2017-01-11.
- ^ Nadeem Omar Tarar, From Primitive Artisan to Modern Artists, Colonialism, Culture and Art Education in Punjab, South Asian Studies retrieved on September, 2011
- ^ Ali, S. Amjad Painters of Pakistan Islamabad: National book Foundation 1995 pg 34
- ^ "Hugh Heath Principle of Mayo School, Lahore. 1871-1938". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-10-15. Diakses tanggal 2017-11-26.
- ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-07-08. Diakses tanggal 2017-11-26.