Pulau Beras Basah
Pulau Beras Basah merupakan sebuah pulau kecil yang berlokasi di Selat Makassar timur bagian Pulau Kalimantan. Secara administratif, pulau ini berada di bawah pemerintah Kota Bontang, Provinsi Kalimantan Timur. Pulau ini sekarang menjadi tujuan wisata dan para penyelam yang tertarik akan keindahan pemandangan bawah lautnya.
Koordinat | 0°03′50″N 117°33′33″E / 0.063815°N 117.559097°E |
---|---|
Negara | Indonesia |
Provinsi | Kalimantan Timur |
Kota | Bontang |
Populasi | Tidak berpenghuni |
Asal usul dan sejarah
suntingAsal mula nama Beras Basah menurut cerita rakyat setempat berasal dari kata "beras" dan "basah". Dahulu kala, terdapat kapal milik kesultanan kutai yang sedang berlayar di Selat Makassar. Kapal tersebut membawa bahan pangan yang diantaranya adalah beras. Kapal tersebut tiba - tiba saja karam dan menumpahkan bawaannya. Karena perairan tempat kapal karam tersebut dangkal maka bawaan kapal tersebut yang sebagian besar adalah beras tidak tenggelam, melainkan muncul sebagian seperti gundukan. Lama - kelamaan gundukan beras tersebut berubah menjadi pulau berpasir putih seperti beras yang selalu basah karena dikelilingi oleh lautan.
Keindahan Pulau Beras Basah
suntingTidak hanya pasir putih, pemandangan bawah laut juga menjadi daya tarik Pulau Beras Basah. Terdapat berbagai wahana permainan yang dapat disewa seperti Banana Boat atau peralatan snorkeling.[1]
Akses
suntingUntuk dapat mengunjungi pulau ini terdapat beberapa akses yang semuanya berasal beberapa dermaga atau pelabuhan dari Kota Bontang. Akses yang paling cepat adalah melalui dermaga Badak NGL dengan menggunakan speed-boat yang memakan waktu kurang lebih lima belas menit. Akses alternatif melalui dermaga Tanjung Limau dan Tanjung Laut Kota Bontang dengan menggunakan kapal kecil bermesin yang memakan waktu kurang lebih satu jam.
Galeri
sunting-
Seasana Beras Basah
-
Akses dari Beras Basah ke Kota Bontang
-
Banana Boat Beras Basah 2
-
Banana Boat Beras Basah
Pranala luar
suntingReferensi
sunting- ^ Media, Kompas Cyber (2022-11-26). "Pulau Beras Basah: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute Halaman all". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-02-12.