Menurut hukum kedua termodinamika setiap reaksi yang terjadi pada suhu konstan tanpa masukan energi listrik atau foton adalah eksergonik. Contohnya respirasi sel. Reaksi eksergonik merupakan reaksi kimia yang perubahan energi bebasnya negatif (ada pelepasan bersih energi bebas).[1] Ini menunjukkan reaksi spontan jika sistem ditutup dan suhu awal dan akhir sama. Untuk proses yang berlangsung dalam sistem tertutup pada tekanan dan suhu konstan, energi bebas Gibbs digunakan, sedangkan energi Helmholtz relevan untuk proses yang berlangsung pada suhu dan volume konstan.

Referensi sunting

  1. ^ IUPAC Compendium of Chemical Terminology. Research Triagle Park, NC: IUPAC. ISBN 0-9678550-9-8.