Refleksi (matematika)

Refleksi atau pencerminan merupakan satu jenis transformasi yang memindahkan setiap titik pada suatu bidang dengan mengggunakan sifat bayangan cermin dari titik-titik yang dipindahkan.

Pencerminan segitiga ABC terhadap sumbu y

Jika diketahui sebarang titik dengan koordinat (x, y) pada koordinat kartesius, maka koordinat bayangan hasil pencerminannya dapat dilihat pada tabel berikut ini:[1]

No. Pencerminan Terhadap Titik Koordinat Bayangan
1 Sumbu - x ( x , -y )
2 Sumbu - y ( - x , y )
3 Titik O (0,0) ( -x , -y )
4 Garis y = x ( y , x )
5 Garis y = -x ( -y , -x )
6 Garis y = h ( x , 2h - y )
7 Garis x = h ( 2h - x , y)[1]

Referensi

sunting
  1. ^ a b Winarni; Fahim, Kistosil (2018). Buku Siswa Matematika SMP/MTs Kelas IX. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia. hlm. 147. ISBN 978-602-282-984-3.