Rumah Sakit Telogorejo
rumah sakit di Indonesia
Rumah Sakit Telogorejo adalah sebuah poliklinik Tionghoa bernama Polikliniek Gang Gambiran yang berdiri pada 1 Desember 1925. Pada tanggal 16 November 1928 berubah menjadi Poliklinik Lang Tjhwan Tiong Hoa Ie Wan. Kata Ie Wan berarti RS, sedangkan Lang Tjhwan dapat diartikan Semarang, sehingga Lang Tjhwan Tiong Hoa Ie Wan dapat diartikan sebagai RS Tiong Hoa di Semarang.
Seiring dengan perkembangan zaman, poliklinik tersebut diubah menjadi RS darurat bernama RS Chung Cheng I Yuan. Akhirnya, Yayasan Kesehatan Telogorejo secara resmi mendirikan RS ini pada 25 November 1951 oleh Panglima Divisi Diponegoro dan Wali kota Semarang dengan bertempat di Jl. KH. Achmad Dahlan Semarang dengan tipe RS B.