Smederevo
Smederevo (bahasa Serbia: Смедерево, bahasa Jerman: Semendria, bahasa Hungaria: Szendrő, bahasa Turki: Semendire) adalah sebuah kota di Serbia. Kota yang berjarak 46 kilometer dari tenggara Beograd ini terletak di bantaran Donau. Pada tahun 2003, kota ini berpenduduk 62.900 jiwa, dengan wilayah aglomerasinya berpenduduk 116.000 jiwa.
Kota ini terletak di timur Sungai Donau, dan di Smederevo terdapat jembatan yang membentang di atas sungai. Pelabuhan sungai Smederevo penting buat kota.
Industri penting kota dan kawasan ini adalah pengilangan minyak, baja, dan anggur. Anggur Smederevka amat terkenal di Serbia. Kata Smederevka berarti wanita dari Smederevo. Kata itu juga merujuk pada jenis buah yang merupakan bahan baku bagi minuman tersebut.
Sejarah
suntingKota ini didirikan pada masa Kekaisaran Romawi. Despot Đurađ Branković membangun sebuah benteng di kota ini antara tahun 1428-1430. Ia menjadikan kota ini sebagai ibu kota Serbia. Antara abad ke-15 sampai abad ke-16, kota ini menjadi penting semasa Peperangan Hungaria-Turki.
Bangunan menarik di Smederevo
sunting- Benteng peninggalan abad ke-15
- Gereja St. Georgius dan gereja lainnya
- Benteng dekat Donau
Kota kembar
suntingPranala luar
sunting- (Serbia) (Inggris) Situs resmi Smederevo Diarsipkan 2008-12-04 di Wayback Machine.