Sisriadi
Mayor Jenderal TNI (Purn.) Sisriadi (lahir 15 Juli 1963) adalah seorang purnawirawan TNI-AD yang terakhir kali menjabat sebagai Koorsahli Panglima TNI.
Sisriadi | |
---|---|
Koorsahli Panglima TNI | |
Masa jabatan 25 September 2020 – 19 Juli 2021 | |
Kepala Pusat Penerangan TNI | |
Masa jabatan 20 Desember 2018 – 25 September 2020 | |
Informasi pribadi | |
Lahir | 15 Juli 1963 Tegal, Jawa Tengah |
Almamater |
|
Karier militer | |
Pihak | Indonesia |
Dinas/cabang | TNI Angkatan Darat |
Masa dinas | 1986—2021 |
Pangkat | Mayor Jenderal TNI |
NRP | 30913 |
Satuan | Artileri Pertahanan Udara |
Sunting kotak info • L • B |
Sisriadi, merupakan lulusan Akademi Militer (1986) ini berasal dari kecabangan Artileri Pertahanan Udara. Jabatan terakhir jenderal bintang dua ini adalah Kapuspen TNI.[1][2]
Riwayat Pendidikan
suntingSisriadi menempuh jenjang pendidikan dasar di SD Negeri 1 Tegal (1970—1975), pendidikan menengah di SMP Negeri 1 Tegal (1976—1979), kemudian pendidikan menengah atas dilanjutkan ke SMA Negeri 1 Tegal (1979—1982). Di SDN 1, SMPN 1 dan SMAN 1 Tegal,
Pada tahun 1982, Sisriadi diterima di FMIPA ITB melalui Program Perintis II, namun hanya menjalani klas matrikulasi karena harus menjalani pendidikan calon prajurit taruna AKABRI di Magelang.
Tahun 1987 Sisriadi mengikuti pendidikan Young Officer Course di Royal School of Artillery, Inggris. Tahun 1993 Sisriadi mengikuti pendidikan Regimental Officer Advance Course di Royal Australian School of Artillery. Tahun 2004—2005 Sisriadi mengikuti pendidikan kepemimpinan militer di US Army Command and General Staff College di Fort Leavenworth, Kansas. Tahun 2010–2011 Sisriadi mengikuti pendidikan Sesko TNI Tahun 2015 Sisriadi mengikuti pendidikan Lemhanas (PPSA XX).
Riwayat Jabatan
sunting- Danton Meriam Yonarhanudri 3/Yudha Bhuana Yakca Dam III/SLW
- Danton Rudal Denarhanudrudal 002-Dam VI/TPR
- Danramil 04 Dim 1007/Banjarmasin
- Pasiintel Kodim 1007/Banjarmasin
- Wadandenrudal 001 (Lhokseumawe) Dam I/BB
- Kasi Binsat Arhanud Pussenart
- Kabag Binsat Arhanud Pussenart
- Danyoarhanudri 2/Amwanga Bhuana Wicesa Divif 2/ Kostrad
- Pabandya Kompers Spaban 1/Spersad
- Sespri Wakasad
- Sespri Kasad
- Dirbinlitbang Pussenarhanud
- Dirbinsen Pussenarhanud
- Paban V/Dalada Slogad (2012)
- Kadispenad (2012—2012)
- Dirtekinhan Pothan Kemhan (2012—2013)
- Kapuskompublik Kemhan (2013—2014)
- Dirkersin Strahan Kemhan (2014—2016)
- Sesditjen Kuathan Kemhan (2016—2018)
- Kapuspen TNI (2018—2020)
- Koorsahli Panglima TNI (2020—2021)
- Pati Mabes TNI - AD (Pensiun) (2021)
Referensi
suntingJabatan militer | ||
---|---|---|
Didahului oleh: Mayjen TNI Santos Gunawan Matondang |
Kapuspen TNI 2018—2020 |
Diteruskan oleh: Mayjen TNI Achmad Riad |
Didahului oleh: Brigjen TNI Pandji Suko Hari Judho |
Kadispenad 2012 |
Diteruskan oleh: Brigjen TNI Rukman Ahmad |