Sistem limbik
Sistem limbik adalah himpunan struktur otak yang terletak pada kedua sisi talamus, tepat di bawah serebrum.[1] Sistem limbik juga mengacu pada korteks paleomamalia. Sistem limbik bukanlah sistem yang terpisah, tetapi kumpulan struktur dari telensefalon, diensefalon, and mesensefalon.[2]
Sistem limbik | |
---|---|
Rincian | |
Pengidentifikasi | |
Bahasa Latin | Systema limbicum |
MeSH | D008032 |
NeuroNames | 2055 |
FMA | 242000 |
Daftar istilah neuroanatomi |
Sistem limbik mendukung berbagai fungsi seperti emosi, perilaku, motivasi, memori jangka panjang, dan penciuman.[3] Kehidupan emosional sebagian besar berada dalam sistem limbik, dan struktur ini sangat berhubungan dengan pembentukan ingatan.
Walaupun istilah ini berasal dari tahun 1940-an, beberapa neurosaintis, seperti Joseph LeDoux, mengacu bahwa konsep sistem limbik bersatu secara fungsional harus ditinggalkan sebagai usang karena konsep tersebut didasarkan terutama dalam konsep-konsep historis anatomi otak yang tidak lagi diterima sebagai sesuatu yang akurat.[4]
Referensi
sunting- ^ Schacter, Daniel L. 2012. Psychology.sec. 3.20
- ^ Princeton Review (29 Juli 2003). Anatomy Coloring Workbook, Second Edition. The Princeton Review. hlm. 120–. ISBN 978-0-375-76342-7. Diakses tanggal 10 January 2013.
- ^ Medline Plus Medical Encyclopedia
- ^ Ledoux, J., (2003). Synaptic Self. New York: Penguin Books. 0142001783
Pranala luar
sunting- Media tentang Limbic system di Wikimedia Commons