SloTop50 adalah penyedia tangga lagu singel resmi dari Slovenia yang didirikan oleh SAZAS (Asosiasi komposer dan penulis untuk perlindungan hak cipta Slovenia) pada tahun 2013. SloTop50 menyajikan tangga lagu singel mingguan, bulanan dan tahunan, mengikuti 61 stasiun radio di seluruh Slovenia. Hal ini menerbitkan chart mingguan seminggu sekali, setiap hari Minggu. Chart berisi data yang dihasilkan oleh sistem SloTop50 berdasarkan lagu apa pun yang diputar selama periode yang dimulai Senin pagi sebelumnya pukul 00:00:00 dan berakhir Minggu malam pukul 23:59:59.

SloTop50
IndustriMusik
Didirikan6 Januari 2013
PendiriSAZAS
Kantor pusatTrzin, Slovenia
Produktangga lagu singel nasional resmi
(mingguan, bulanan, tahunan)
Situs webslotop50.si
LinkedIn: slotop50---glasbene-lestvice Modifica els identificadors a Wikidata

Lagu nomor satu pertama SloTop50 adalah "Srečno novo leto" oleh Rok'n'Band, pada 6 Januari 2013. Hingga terbitan minggu yang berakhir pada 20 Juni 2021, SloTop50 telah memiliki total 90 lagu hit nomor satu yang berbeda dari total 442 minggu.

Sejarah

sunting

Dari tahun 1997-2012 tangga lagu single akhir tahun hanya ada untuk artis Slovenia. Sazas mengukur lagu yang paling banyak diputar di stasiun radio Slovenia. Itu adalah jenis pengukuran yang berbeda, tidak ada chart mingguan, hanya jumlah pengulangan pada akhir tahun. Pada tahun 2013, teknologi baru menurut standar internasional diperkenalkan, mengukur musik Slovenia dan internasional dengan tangga lagu single mingguan.

Pranala luar

sunting