Sri Suryaningsih adalah seorang dokter perempuan pertama yang dipilih sebagai kepala dinas kesehatan di Kabupaten Aceh Besar pada tahun 1981.

Karier

sunting

Selama sebelas tahun ia mengabdi akhirnya dia melanjutkan studi S2 nya di Universitas Indonesia pada Program Pascasarjana Jurusan Kesehatan Masyarakat pada tahun 1984. Setrlah itu, pada tahun 1991 saat dia menjabat sebagai Kepala Bidang Perencanaan dan Tenaga Kesehatan, ia mampu membuat 596 desa memiliki bidan di masing-masing tempat, berkat kerja kerasnya ia pun mendapatkan penghargaan dari Bupati Aceh Besar.

Tahun 1998, Sri Suryaningsih pindah ke Riau dan menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan yang membawahi seluruh rumah sakit di daerah Riau pada kala itu. Kemudian pada tahun 2000 ia diberi kepercayaan menjadi kepala Subdiyankes Gizi di Dinas Kesehatan Provinsi Riau, dan tahun 2006 sampai sekarang ia bekerja sebagai kepala Kesehatan penyakit menular sebagai konsultan HIV/AIDS . Sebagai seorang dokter ia pun sudah menjadi pengajar di salah satu Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan di Kota Pekanbaru dari tahun 1996 sampai sekarang.

Penghargaan yang pernah dicapai yakni Pengabdian selama 10 tahun Kadinkes dari Bupati Aceh Besar dan Pengabdian 20 tahun PNS tahun 1997 oleh Presiden RI[1]

Referensi

sunting
  1. ^ Direktori perempuan Riau. Pusdatin Puanri (Organization) (edisi ke-Edisi 1). Pekanbaru, Riau, Indonesia: Pusat Data dan Informasi Perempuan Riau. 2008. ISBN 9789791901406. OCLC 646713254.