Stasiun MRT Jurong East

stasiun kereta api di Singapura

Stasiun MRT Jurong East (kode NS1 / EW24) adalah stasiun melayang Jalur Utara Selatan dan Jalur Timur Barat di Singapura dan pernah menjadi bagian dari Jalur Cabang (Branch Line) sebelum 1996. Stasiun ini merupakan persimpangan dua jalur. Terletak di bagian timur daerah Jurong, melayani lingkungan Jurong Timur 1, 2 dan 4 juga rencana pusat perdagangan Jurong Gateway di Distrik Danau Jurong.[1]


 NS1  EW24 
Stasiun MRT Jurong East
裕廊东地铁站
ஜூரோங் கிழக்கு
Angkutan cepat
Stasiun Jurong East dengan kereta Kawasaki C151 sedang memasuki stasiun
Lokasi
  • 10 Jurong East Street 12
    Singapura 609690
Koordinat1°20′00″N 103°44′32″E / 1.333415°N 103.742119°E / 1.333415; 103.742119
Jalur
Jumlah peronPulau Tripel
Jumlah jalur4, 1 (U/C)
LayananBus, Taksi
Konstruksi
Jenis strukturMelayang
Tinggi peron3
Akses difabelYes
Informasi lain
Kode stasiunNS1 / EW24
Sejarah
Dibuka5 November 1988
Operasi layanan
Stasiun sebelumnya   MRT Singapura   Stasiun berikutnya
Terminus Jalur Utara Selatan
menuju Pasir Ris
Jalur Timur Barat
menuju Joo Koon
Lokasi pada peta
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Di Jalur Utara Selatan, stasiun ini adalah stasiun pertama menuju jurusan selatan dan menjadi stasiun terakhir untuk tujuan utara. Untuk Jalur Timur Barat, stasiun ini berada di antara Chinese Garden dan Clementi. Selama jam padat pagi dan sore hari, akan ditambah kereta di peron tengah yang akan berakhir di Yew Tee dan Ang Mo Kio. Pada jadwal terakhir kereta di jalur tengah akan berakhir di Ang Mo Kio dan Toa Payoh

Peron baru dan jalur baru akan dibangun untuk menambah layanan Jalur Utara Selatan untuk mengurangi tingkat kepadatan kereta.[2] Pembangunan dimulai tahun 2009 dan akan siap pada tahun 2012. Jika jalur ini sudah beroperasi maka waktu tunggu penumpang Jalur Utara Selatan selama jam sibuk akan berkurang separuh dari 4 menit saat ini. Pada 12 Januari 2009, menteri Raymond Lim mengumumkan bahwa jadwal pembangunan dipercepat menjadi tahun 2011.

Pada 3 April 2011 dilakukan ujicoba layanan antara Stasiun MRT Woodlands sampai Clementi untuk meningkatkan layanan dengan pemanfaatan persilangan jalur yang ada.[3]

Pagar Pengaman Peron

sunting

Seperti halnya banyak stasiun di Jalur Timur Barat dan Jalur Utara Selatan, stasiun ini dibangun tanpa Pagar Pengaman Peron untuk menghindari jatuhnya penumpang ke rel kereta. Pada tanggal 18 Desember 2009 pintu pengaman telah dipasang. Stasiun ini adalah stasiun ketiga yang memiliki Pagar Pengaman Peron.

Toko-toko dan fasilitas

sunting
  • Pusat pemrosesan foto
  • Toko asesoris rambut
  • Toko-toko lain milik pengusaha lokal.

Jadwal Layanan

sunting
Tujuan Kereta Pertama Kereta Terakhir
Sen - Sab Minggu &
Hari Libur
Harian
Jalur Utara Selatan
ke NS27 Marina Bay 5:16 5:35 22:53
ke NS19 Toa Payoh - - 23:28
ke NS16 Ang Mo Kio - - 0:17
Jalur Timur Barat
ke EW1 Pasir Ris 5:43 6:12 23:45
ke EW29 Joo Koon 5:17 5:47 0:17

Denah Stasiun

sunting
L3
Peron
Peron A Jalur Utara Selatan menuju  NS27  Marina Bay melalui  NS9  Woodlands (←)
Peron pulau, Pintu terbuka di sebelah kanan
Kedua sisi pintu terbuka di peron tengah.
Peron B/C Jalur Timur Barat menuju  EW1  Pasir Ris (→)
Peron pulau, Kedua sisi pintu terbuka di peron tengah
Peron D/E Jalur Utara Selatan menuju  NS27  Marina Bay melalui  NS9  Woodlands (←)
Peron pulau, Kedua sisi pintu terbuka di peron tengah
Pintu terbuka di sebelah kanan
Peron F Jalur Timur Barat menuju  EW29  Joo Koon (←)
L2 Gerbang Pintu Tiket, Mesin Tiket, Kontrol Stasiun, Konter Transitlink
L1 Jalan Terminal Bus Jurong East

Lihat juga

sunting

Referensi

sunting

Pranala luar

sunting
  1. (Inggris) https://www.lta.gov.sg/content/ltagov/en/getting_around/public_transport/rail_network.html