Story:Archaeognatha
Archaeognatha
Archaeognatha adalah ordo primitif dari serangga. Nama Archeognatha berasal dari bahasa Yunani, archaios yang berarti primitif dan gnathos yang berarti rahang.
Ordo serangga ini rata-rata panjangnya 10-12mm merupakan ordo serangga tak bersayap. Serangga berbentuk silindris ini juga tidak bermetamorfosis, hanya berganti kulit sebanyak 20-70 kali. Serangga nokturnal ini hidup selama 1-4 tahun.
Makanan serangga ini adalah alga, liken, dan tanaman lapuk. Serangga ini ketika bereproduksi mereka tidak melakukan senggama.