Sumberjo, Sutojayan, Blitar

desa di Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar, Jawa Timur


Sumberjo adalah salah satu desa yang terletak di kecamatan Sutojayan wilayah timur, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Indonesia.

Sumberjo
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Timur
KabupatenBlitar
KecamatanSutojayan
Kode pos
66172
Kode Kemendagri35.05.12.2010
Luas... km²
Jumlah penduduk... jiwa
Kepadatan... jiwa/km²

Berdasarkan cerita rakyat bahwa Desa Sumberjo tidak ada kepastian sejarah yang dapat menceritkan asal asul Desa secara pasti. Menurut sejarah Desa Sumberjo memiliki mata sehingga dengan adanya sumber air yang besar tersebut maka dinamakan “Sumberjo”.

Desa Sumberjo terletak pada ketinggian 137 meter dari permukaan laut, sehingga termasuk dalam kategori dataran rendah. Luas wilayah Desa Sumberjo adalah 187,82 Hektare (Ha), yang mayoritas lahan pertanian (sawah dan ladang), sehingga mayoritas pekerjaan masyarakat Desa Sumberjo adalah petani.

Letak pusat pemerintahan berada pada RT.01 RW.02 Desa Sumberjo, jarak dengan Pusat pemerintahan Kecamatan kurang lebih 4 km, jarak dari Ibukota Kabupaten 12 km, dan jarak dari Ibu Kota Provinsi 180 km.

Batas Desa :

  • Sebelah Utara : Kelurahan Sukorejo Kecamatan Sutojayan.
  • Sebelah Timur  : Desa Margomulyo Kecamatan Panggungrejo.
  • Sebelah Selatan  : Desa Bacem Kecamatan Sutojayan
  • Sebelah Barat  : Kelurahan Sutojayan Kecamatan Sutojayan

Luas wilayah : 187,82 Ha atau 2,6 km2

Kondisi Desa

Secara Geografi wilayah Desa Sumberjo terletak pada ketinggian 137 meter dari permukaan laut, dan masuk dalam kategori dataran rendah. Suhu berkisar diantara 230 Celsius sampai dengan 280 Celsius

Website Desa

https://sumberjo-blitar.desa.id/