Tōseiha
Tōseiha (統制派) adalah sebuah faksi politik dalam Angkatan Darat Kekaisaran Jepang yang aktif pada 1920an dan 1930an. Tōseiha adalah sebuah kelompok perwira moderat yang utamanya disatukan oleh penentangan mereka terhadap faksi radikal Kōdōha dan gagasan ekspansionis dan anti-modernisasi agresifnya. Tōseiha bersaing dengan Kōdōha atas pengaruh dalam ketentaraan sampai Insiden 26 Februari pada 1936, saat Kōdōha dibubarkan secara de facto dan beberapa pendukungnya didisiplinkan atau dieksekusi. Tōseiha menjadi pengaruh utama dalam ketentaraan, tetapi ideologi Kōdōha dan para pendukungnya masih mempengaruhi militerisme Jepang sampai akhir 1930an.
Lihat pula
suntingReferensi
sunting- Buruma, Ian (2004). Inventing Japan, 1854-1964. Modern Library. ISBN 0-8129-7286-4.
- Harries, Meirion (1994). Soldiers of the Sun: The Rise and Fall of the Imperial Japanese Army. Random House; Reprint edition. ISBN 0-679-75303-6.
- Samuels, Richard J (2007). Securing Japan: Tokyo's Grand Strategy and the Future of East Asia. Cornell University Press. ISBN 0-8014-4612-0.