Turnamen

kompetisi

Turnamen (dari bahasa Inggris: tournament) ialah sebuah kompetisi terorganisasi di mana sejumlah besar tim berpartisipasi dalam sebuah pertandingan atau olahraga. Turnamen dapat dilacak balik hingga Abad Pertengahan dengan pertandingan jousting.

Turnamen dapat diartikan sebagai satu kompetisi atau lebih yang diselenggarakan di satu tempat dan terkonsentrasi dalam jarak waktu yang relatif pendek. Turnamen bisa pula berarti kompetisi yang melibatkan sejumlah pertandingan, masing-masing melibatkan subkumpulan pesaing, dengan keseluruhan pemenang turnamen yang berdasarkan pada hasil gabungan pertandingan individu tadi.

Kedua pandangan di atas amat berbeda. Semua turnamen golf bertemu dengan definisi pertama, tetapi sementara turnamen pertandingan adu bertemu dengan yang kedua, turnamen permainan pukul tidak, karena tidak ada pertandingan yang berbeda dalam turnamen itu. Sebaliknya, liga sepak bola seperti Premier League ialah turnamen dalam pandangan kedua, dan bukan yang pertama, karena pertandingan menyeruak ke luar stadion selama masa lebih dari setahun. Banyak turnamen yang bertemu dengan kedua definisi itu, misalnya kejuaraan tenis Wimbledon.

Lihat pula

sunting