Wikipedia:Arsip halaman utama/2020/10/19
Artikel pilihan
Luo Yixiu (20 Oktober 1889 – 11 Februari 1910) adalah istri pertama pemimpin politik dan revolusioner Tiongkok Mao Zedong. Menurut Mao, ia dan Luo Yixiu dijodohkan oleh ayah mereka masing-masing, Mao Yichang dan Luo Helou. Luo berusia delapan belas tahun dan Mao berusia empat belas tahun pada saat bertunangan. Meskipun mau mengikuti upacara pernikahan, Mao mengaku bahwa ia tidak senang dengan pernikahan tersebut, tidak pernah berhubungan seks dengan Luo, dan menolak untuk tinggal dengannya. Dengan menanggung malu di masyarakat, Luo tinggal dengan orang tua Mao selama dua tahun, hingga akhirnya meninggal karena disentri, sementara Mao berpindah dari desa tersebut dan melanjutkan pembelajarannya di tempat lain, kemudian menjadi seorang anggota pendiri Partai Komunis Tiongkok. Berbagai biografer menyatakan bahwa pengalamannya menikah dengan Luo menjadikannya pengkritik tradisi perjodohan dan seorang pembela hak perempuan. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
Saluran siaga COVID-19 Indonesia 119 ext 9 / 021-5210411 / 081212123119
- Ersin Tatar (gambar) terpilih menjadi Presiden Siprus Utara.
- Partai Buruh Selandia Baru, pimpinan perdana menteri petahana Jacinda Ardern, memenangkan mayoritas kursi dalam pemilu.
- Setelah Sooronbay Jeenbekov mundur dari jabatan Presiden Kirgizstan usai unjuk rasa elektoral, Perdana Menteri Sadyr Japarov mendeklarasikan dirinya sendiri menjadi pelaksana tugas presiden.
- Sekitar tujuh orang tewas dalam unjuk rasa untuk mengakhiri Satuan Anti-Perampokan Khusus di Nigeria.
Tahukah Anda
- "... bahwa umeboshi merupakan asinan kering dari buah ume (Prunus mume) yang lazim dijumpai di Jepang?"
- "... bahwa kitab Arbain Nawawi, yang disusun oleh Imam Nawawi, memuat 42 hadis Islam?"
- "... bahwa sistem PubMed, yang dikelola oleh National Institutes of Health Amerika Serikat dan dibuka untuk umum mulai tahun 1997, menyediakan akses internet ke basis data referensi dan abstrak karya ilmiah bidang ilmu alam dan biomedis?"
- "... bahwa dubalang merupakan lembaga tradisional dalam sistem sosial masyarakat Minangkabau yang berfungsi sebagai penegak serta penjaga keamanan dan ketenteraman klan serta nagari?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut! Mari bersama-sama merintis artikel berikut pada: (Oktober 2020).
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
19 Oktober: Hari Bunda Teresa di Albania
- 1469 – Fernando II dari Aragon menikahi Isabel dari Kastilia, pernikahan yang mengawali terbentuknya negara Spanyol bersatu.
- 1974 - Niue memperoleh kemerdekaan dari Selandia Baru.
- 1987 - Tragedi Bintaro, dua KRD bertabrakan; 156 orang tewas dan ratusan luka-luka.
- 1999 - Timor Timur, provinsi Indonesia ke-27, secara resmi lepas dari Indonesia setelah 24 tahun pemerintahan Indonesia (gambar).
- 2005 - Pengadilan Saddam Hussein dimulai.
Tanggal lain: 18 Oktober – 19 Oktober – 20 Oktober
Gambar pilihan
Oleh: Crisco 1492
Lisensi: CC BY-SA 4.0