Wikipedia:Arsip halaman utama/2024/04/18
Artikel pilihan
Pemberontakan Morotai adalah sebuah insiden bulan April 1945 yang melibatkan anggota Australian First Tactical Air Force yang berpangkalan di Pulau Morotai, Hindia Belanda. Delapan pilot senior, termasuk penerbang ulung Australia, Kapten Grup Clive Caldwell, menyatakan pengunduran diri mereka untuk memprotes suatu hal yang mereka anggap sebagai penurunan pangkat terhadap skadron tempur Royal Australian Air Force (RAAF) yang dipindahtugaskan ke misi-misi serangan darat tak penting dari segi strategi melawan pasukan Jepang yang sudah dilewati oleh kampanye "lompat pulau" Sekutu. Penyelidikan pemerintah menyatakan bahwa para "pemberontak", dan tiga perwira berpangkat tinggi di First Tactical Air Force Headquarters, termasuk sang komandan, Komodor Udara Harry Cobby, penerbang ulung Australian Flying Corps semasa Perang Dunia I, dipecat dari jabatannya. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Bangunan bersejarah dari abad ke-17 Børsen (gambar) di Kopenhagen, Denmark terbakar.
- Perdana Menteri Kroasia ke-2 Josip Manolić meninggal dunia pada usia 104 tahun.
- Longsor di Tana Toraja, Sulawesi Selatan menewaskan 20 orang.
- Iran melancarkan serangan ke Israel menyusul serangan udara Israel ke konsulat Iran di Damaskus.
- Simon Harris terpilih menjadi Taoiseach Irlandia menggantikan Leo Varadkar yang mengundurkan diri.
Tahukah Anda
- "... bahwa Britania Raya pernah memiliki Kementerian Pemasok untuk memasok peralatan militer angkatan bersenjatanya?"
- "... bahwa anjing pug dapat mengalami "bersin terbalik" yang membuat mereka terengah-engah dan berdengus?"
- "... bahwa Mozart sering dideskripsikan sebagai seorang "Austria" atau "Jerman", tetapi kedua negara modern tersebut belum ada pada masa Mozart, dan dia lahir di sebuah negara kecil yaitu Salzburg?"
- "... bahwa minyak kedelai yang dihasilkan di seluruh dunia pada tahun 2002–2003 mencapai 30,6 juta ton atau mencapai setengah dari seluruh minyak nabati produksi dunia?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada April 2024.
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
18 April: Hari Kemerdekaan di Zimbabwe (1980); Senin Paskah (Kristen Barat, 2022); Senin Suci (Kristen Timur, 2022)
- 1506 - Pembangunan Basilika Santo Petrus dimulai di Vatikan untuk menggantikan basilika yang lama.
- 1938 - Superman, ciptaan Jerry Siegel dan Joe Shuster, muncul pertama kali dalam majalah komik.
- 1950 - Dewan Dayak Besar, Dewan Banjar, dan Federasi Kalimantan Tenggara, yang merupakan satuan kenegaraan dalam Republik Indonesia Serikat, dibubarkan.
- 1955 - Konferensi Asia Afrika dimulai di Bandung, Indonesia.
Gambar pilihan
(ukuran asli: 3.433 × 2.500 piksel, 466 KB)
Oleh: MartinPoulter (KC WIR)
Lisensi: CC BY-SA 4.0