Wikipedia:Artikel Pilihan/15 2008
Yoweri Kaguta Museveni adalah Presiden Uganda sejak 29 Januari 1986. Museveni terlibat dalam perang yang menggulingkan pemerintahan Idi Amin dan pemberontakan yang kelak menyebabkan runtuhnya rezim Milton Obote. Kecuali di wilayah utara negaranya, Museveni telah berhasil menciptakan stabilitas yang relatif dan pertumbuhan ekonomi di sebuah negara yang telah puluhan tahun dikelola dengan salah, dan dilanda oleh kegiatan kaum pemberontak dan perang saudara. Pada masa jabatannya juga telah dilakukan kegiatan nasional yang paling efektif untuk menghadapi HIV/AIDS di Afrika. Pada pertengahan hingga akhir 1990-an, Museveni dipuji oleh Barat sebagai bagian dari generasi baru pemimpin Afrika, namun masa kepresidenannya dicemari oleh keterlibatan dalam perang saudara di Republik Demokratik Kongo dan konflik-konflik di wilayah Danau-danau Besar lainnya.
Artikel pilihan sebelumnya: Krisdayanti . Biawak Komodo . Operasi Trikora . lainnya...