Wikipedia:Penilaian konten

(Dialihkan dari Wikipedia:SKALA)

Skala kualitas artikel merupakan skema pengelompokan artikel menurut kualitasnya. Pada prinsipnya, suatu artikel dinilai berdasarkan seberapa lengkap isi artikel tersebut dan seberapa berkualitas penulisan dan penyusunan tata letak unsur-unsurnya.

Penilaian kualitas artikel dilakukan oleh para penyunting Wikipedia dengan memberikan keterangan di halaman pembicaraan suatu artikel. Sebagian besar artikel dinilai oleh penyunting secara individual berdasarkan kriteria di halaman ini. Secara umum, semua penyunting, termasuk penyunting yang telah menulis atau menyempurnakan artikel itu sendiri, didorong untuk menetapkan peringkat kualitas apa pun sesuai dengan yang mereka yakini, kecuali untuk penetapan artikel bagus (AB) dan artikel pilihan (AP) yang memerlukan peninjauan oleh pengguna lain dengan mekanisme tertentu. Skala kualitas artikel sering kali dimanfaatkan oleh suatu ProyekWiki untuk memantau kualitas artikel yang berada dalam lingkup ProyekWiki tersebut.

Penilaian

sunting
Skala kualitas artikel ProyekWiki