Wikipedia:Warung Kopi (Kebijakan)/Arsip/2021/12
Diskusi membuat pedoman gaya untuk matematika
suntingHalo.
Di Wikipedia Bahasa Inggris, ada pedoman gaya untuk menulis dan menyunting artikel matematika. Hal yang sama juga ditemui di Wikipedia Bahasa Melayu. Saya merasa Wikipedia Bahasa Indonesia juga memerlukan hal tersebut sebagai pedoman/acuan untuk meningkatkan kualitas artikel bertopik matematika, atau setidaknya untuk menghasilkan konsistensi gaya antar artikel. Sebagai contoh, pedoman ini dapat berisi penjelasan tentang:
- Penggunaan kata ganti "kita" (dengan padanan Bahasa Inggris "we") ketika menulis artikel matematika.
- Menuliskan pembuktian dari teorema/rumus (apakah ensiklopedia memerlukannya?).
- Penulisan rumus, misalnya penggunaan
<math></math>
versus{{math}}
versus Templat:Equation box 1 - Berbagai penulisan notasi dan istilah yang benar/disarankan.
Apakah ada tanggapan, saran, atau kritik mengenai usulan saya ini? Jika pedoman ini ternyata memang diperlukan, bagaimana proses membuatnya, dan cara agar penyunting-penyunting dapat berkontribusi memberikan sudut pandang?
Rujukan:
- https://en.wiki-indonesia.club/wiki/Wikipedia:Manual_of_Style/Mathematics
- https://ms.wiki-indonesia.club/wiki/Wikipedia:Manual_gaya_penulisan/Matematik
Salam, kekavigi (bicara) 20 Desember 2021 12.20 (UTC)
- @Kekavigi Semakin banyak pedoman semakin bagus. Pedomannya bisa dibuat lebih dahulu di bak pasir pribadi atau langsung ditulis di halaman Wikipedia:Pedoman gaya/Matematika. Setelah selesai, diskusi dan pemungutan suara bisa dilakukan di halaman pembicaraan. Naufal Farrasbicara 24 Desember 2021 04.33 (UTC)
- @NFarras Izinkan saya menjawab, halaman bak pasir Wikiepdia:Pedoman gaya/Matematika akan saya buat. Dedhert.Jr (bicara) 24 Desember 2021 06.10 (UTC)
Halaman bak pasir tentang Wikipedia:Pedoman gaya/Matematika dapat dilihat di Pengguna:Dedhert.Jr/Uji halaman 13. Anda dapat membantu untuk mengembangkannya.
Subbagian ini merupakan diskusi dari yang bukan anggota ProyekWiki Matematika mengenai pedoman gaya bahasa matematika. Untuk diskusi dari anggota ProyekWiki Matematika mengenai pedoman gaya bahasa matematika, lihat di sini.
Junior
suntingHalo. Mohon pendapat untuk nama tokoh-tokoh yang memiliki kata berunsur junior, misal Dale Earnhardt, Jr. dan Martin Luther King Jr. Perlukah memberi tanda koma sebelum "Jr."? Salam. Medelam (bicara) 24 Desember 2021 04.02 (UTC)
- Perlu karena sudah masuk singkatan Azmi1995 (bicara) 29 Desember 2021 07.17 (UTC)
- Dari pedoman penamaan di en:Wikipedia:Naming_conventions_(people)#Junior/Senior_–_the_Younger/the_Elder_–_Ordinals:
- North American English: Sr. or Jr. written after the name, without a comma, and with a period.
- Commonwealth English: Sr or Jr written after the name, with neither a comma nor a full point.
- Jadi seharusnya Dale Earnhardt Jr. tanpa koma. Silakan [1] distandardisasikan kalau ada waktu. ꦱꦭꦩ꧀ ‑Bennylin 「bicara」 24 Januari 2022 08.26 (WIB)
Iklan di bagian sinopsis sinetron/film
suntingPada artikel sinetron banyak sinopsis yang cuma copas dari situs lain dan banyak kalimat-kalimat seperti "Bagaimanakah kelanjutan kisah.... bla.. bla..? Saksikan di ...." yang tidak layak dimasukan Wikipedia, contohnya ini apakah ada kebijakan mengenai hal ini? Praktik ini sudah sangat menjamur di WBI dan dibiarkan saja selama bertahun-tahun, banyak artikel sinetron/film yang isinya kalimat semacam itu pada bagian sinopsisnya. Mungkin perlu sosialisasi mengenai gaya penulisan ensiklopedia ke pengguna yang hobi mengurusi dunia persinetronan? 36.80.175.157 28 Desember 2021 04.56 (UTC)
- Hapus saja kalau ketemu kalimat-kalimat seperti itu. Lama dibiarkan karena memang nggak banyak pengguna yang tertarik dengan subjek-subjek tersebut. enjoyer (pesan) 30 Desember 2021 05.38 (UTC)
- Ini memang sudah menjadi praktik umum pengguna yang mengisi artikel itu dengan sinopsis yang hanya disalin-tempel. Jika kedapatan salin-tempel, sinopsis itu bisa dihapus, atau disesuaikan dengan kalimat yang tidak terkesan beriklan. ··· 🌸 Rachmat04 · ☕ 9 Januari 2022 15.42 (UTC)