William Fox
William Fox (Lahir di Tulkhva, Hungaria, 1 Januari 1879 - Meninggal di New York 1 Mei 1952) adalah seorang perintis industri film Amerika.[1] Tahun 1915, William Fox mendirikan Fox Film Corporation dengan maksud memadukan usaha produksi, distribusi dan pertunjukan film.[1] Perusahaan itu terpaksa berhenti karena mengalami saingan hebat dari film sulih suara tahun 1930.[1] Pada 1935, Fox Film Corporation bergabung bersama perusahaan Twentieth Century yang kemudian hingga kini bernama 20th Century Fox.[1]
Sejarah singkat
suntingWilliam Fox bernama asli Wilhelm Fried ia pernah bekerja sebagai penjual koran dan pegawai garmen sebelum berinvestasi di Nickelodeon Brooklyn.[2] Ia menikah dengan Eva Leo pada usia 21 tahun dan dikaruniai 2 anak perempuan.[3]
Fox memroduksi film pertamanya di sebuah studio sewa di Fort Lee, New Jersey.[2] Selama perang dunia I, Fox menjabat sebagai ketua teater Palang Merah Amerika dan melakukan penggalangan dana dari kegiatan teater tersebut.[3] Kegiatan penggalangan dana ini juga kemudian membawa publisitas bagi film Fox dan bintangnya.[3]
Fox memperkenalkan tata suara untuk film bisu yang ditampilkan di bioskop yang juga membawanya pada publisitas.[2] Ia memperkenalkan Theda Bara sebagai bintangnya ke pentas layar lebar.[2] Theda Bara adalah bintang film sulih suara serial Movietone News pada tahun 1923.[2]
Perusahaan Film Fox mengalami krisis ekonomi pada tahun 1930.[2] Fox menyatakan kebangkrutannya dan pada tahun 1935 Fox bergabung bersama perusahaan film Twentieth Century.[1][2] Atas bergabungnya bersama perusahaan Twentieth Century, Fox mengubah nama perusahaannya menjadi Fox Twentieth Century.[1]