"Yook O'clock" (ditulis sebagai "YOOK O'clock") adalah album solo pertama dan spesial dari penyanyi, aktor asal Korea Selatan dan anggota dari BtoBYook Sung-jae. Album ini dirilis oleh Cube Entertainment pada tanggal 2 Maret 2020.[4] Album mini ini terdiri dari lagu dari 3x2=6 dengan singel utama "Come with the Wind".
Pada tanggal 18 Februari Cube mengumumkan bahwa Yook Sung-Jae akan merilis album spesial solo pertamanya yang berjudul YOOK O'clock pada tanggal 2 Maret.[5] Pada tanggal 18 Februai, jadwal teaser dari album diungkapkan.[6] Pada tanggal 19 Februari, daftar lagu dari album ini diumumkan.[7] Pada tanggal 20 Februari, gambar konsep mulai dirilis dan berakhir pada tanggal 23 Februari.[8]