Yusuf Salman Yusuf
Yusuf Salman Yusuf (bahasa Suryani: ܝܘܣܦ ܣܠܡܢ ܝܘܣܦ, bahasa Arab: يوسف سلمان يوسف), yang lebih dikenal dengan nom de guerre Kamerad Fahd (bahasa Arab: فهد) (19 Juli 1901 – 14 Februari 1949), adalah seorang Asiria penganut Katolik Kaldea[1] dan salah satu aktivis komunis Irak pertama. Ia merupakan sekretaris pertama Partai Komunis Irak, dari 1941 sampai kematiannya di tiang gantungan pada 1949. Ia umum dikenal karena peran pentingnya dalam pertumbuhan organisasional cepat dari partai tersebut pada 1940an. Selama dua tahun terakhir masa hidupnya, ia mengarahkan partai tersebut dari penjara.
Yusuf Salman Yusuf | |
---|---|
Sekretaris Partai Komunis Irak | |
Masa jabatan 1943–1949 | |
Informasi pribadi | |
Lahir | Yusuf Salman Yusuf 19 Juli 1901 Baghdad, Kekaisaran Utsmaniyah |
Meninggal | 14 Februari 1949 Baghdad, Kerajaan Irak | (umur 47–48)
Kebangsaan | Irak |
Partai politik | Partai Komunis Irak |
Suami/istri | Irina Georgivna (m. 1935) |
Anak | Susan |
Profesi | Politikus |
Sunting kotak info • L • B |
Referensi
sunting- ^ Franzén, Johan (2009), "Fahd, Yusuf Salman Yusuf (1901–1949)", The International Encyclopedia of Revolution and Protest (dalam bahasa Inggris), American Cancer Society, hlm. 1–2, doi:10.1002/9781405198073.wbierp0534, ISBN 978-1-4051-9807-3, diakses tanggal 2020-09-16
- Batatu, Hanna, The Old Social Classes and New Revolutionary Movements of Iraq, London, al-Saqi Books.
- Ismail, Tariq, The Rise and Fall of the Communist Party of Iraq, Cambridge University Press (2008).
- Salucci, Ilario, A People's History of Iraq: The Iraqi Communist Party, Workers' Movements and the Left 1923-2004. Haymarket Books (2005) ISBN 1-931859-14-0