Yuta Tsunami (lahir 20 Januari 1992) adalah seorang pemain sepak bola asal Jepang yang bermain sebagai bek untuk klub J3 League Nara Club. Ayahnya adalah Satoshi Tsunami yang saat ini menjadi pelatih dari klub Briobecca Urayasu.[2]

Yuta Tsunami
Informasi pribadi
Nama lengkap Yuta Tsunami
Tanggal lahir 20 Januari 1992 (umur 32)
Tempat lahir Tokyo, Jepang[1]
Tinggi 1,72 m (5 ft 7+12 in)[1]
Posisi bermain Bek
Informasi klub
Klub saat ini Nara Club
Nomor 13
Karier junior
2004–2009 Tokyo Verdy
2010–2013 Universitas Kansai
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
2014–2018 Nagano Parceiro 51 (2)
2019– Nara Club 87 (6)
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 2 Desember 2023

Karier

sunting

Yuta bergabung dengan tim junior Tokyo Verdy saat masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama. Tidak dipromosikan ke tim utama Tokyo Verdy, dia memutuskan untuk masuk ke Universitas Kansai. Di tahun keempatnya, dia memimpin tim sebagai kapten.[2]

Pada tahun 2014, ia bergabung dengan AC Nagano Parceiro dengan kontrak amatir.[3] Dia kemudian menandatangani kontrak profesional dan tetap bersama tim hingga musim 2018.

Pada tahun 2019, dia bergabung dengan Nara Club.[4]

Referensi

sunting
  1. ^ a b "都並 優太". Nara Club. Diakses tanggal 25 Maret 2024. 
  2. ^ a b "【第93回天皇杯 2回戦 C大阪vs関西大】プレビュー:主軸不在のC大阪、関西大学との初戦でJのプライドを見せつけることはできるか。" (dalam bahasa Jepang). J's GOAL. 8 September 2013. Diakses tanggal 8 September 2013. 
  3. ^ "新加入選手(アマチュア登録)のお知らせ". AC長野パルセイロ. 17 Januari 2014. Diakses tanggal 17 Januari 2014. 
  4. ^ "都並優太選手 2019シーズン新加入のお知らせ" (dalam bahasa Jepang). Nara Club. 9 Januari 2019. Diakses tanggal 6 Maret 2019. 

Pranala luar

sunting