Koes Plus: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler |
Saya menambahkan informasi bahwa Koes Plus masuk ke dalam The Immortals: 25 Artis Indonesia Terbesar Sepanjang Masa |
||
Baris 35:
|Alias={{hlist|Koes Brothers (1958–1962) |Koes Bersaudara (1962–1969, 1976–1978, 1979, 1980, 1984, 1985–1987, 1991, 1992, 2000) |Koes Plus (1969–1976, 1978–1979, 1979–1980, 1980–1985, 1987–2018) }}}}
'''Koes Plus''' adalah [[grup musik]] [[Indonesia]] yang dibentuk pada tahun [[1969]] sebagai kelanjutan dari grup [[Koes Bersaudara]]. Kelompok musik ini memainkan lagu-lagu populer barat yang saat itu didominasi [[Led Zeppelin]]. Grup musik yang puncak popularitasnya terjadi pada dasawarsa [[1970-an]] ini dianggap sebagai salah pelopor musik [[pop]] & ''[[rock & roll]]'' di Indonesia. Meski pun dalam perjalanan sejarahnya terjadi pergantian personal anggota, formasi yang paling awet & paling dikenal adalah [[Tonny Koeswoyo]] ([[kibor]], [[gitar]] melodi), [[Yon Koeswoyo|Yon K.]] (gitar pengiring), [[Yok Koeswoyo|Yok K.]] ([[gitar bas]]), & [[Murry]] ([[drum]] & [[Instrumen musik perkusi|perkusi]] lain). Semua anggota mengisi vokal & mencipta lagu. Seperti diketahui, Koes Plus masuk ke dalam daftar The Immortals: 25 Artis Indonesia Terbesar Sepanjang Masa verisi majalah RollingStone Indonesia.<ref>{{Cite book|last=Majalah RollingStone Indonesia|date=2008|title=The Immortals: 25 Artis Indonesia Terbesar Sepanjang Masa|publisher=PT a&e media|url-status=live}}</ref>
Pendirian Koes Plus merupakan konsekuensi dari keluarnya [[Nomo Koeswoyo]] dari Koes Bersaudara karena memilih untuk berkarier di luar musik. [[Tonny Koeswoyo]], sebagai anggota paling senior lalu merekrut Murry dan [[Totok A.R.]], yang bukan anggota keluarga Koeswoyo, sebagai pengganti Nomo K. & Yok K. untuk memainkan, berturut-turut, [[drum]] dan gitar bas. Karena kemudian Yok bergabung, Totok A.R. memutuskan untuk keluar. Setelah meninggalnya Tonny pada tahun 1987, formasi pada tiap album atau ''show'' berubah-ubah, tetapi dengan Yon Koeswoyo tetap bertahan di dalamnya. Grup ini tidak aktif sejak meninggalnya Yon pada tahun 2018.
|