Linda Sarsour: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
HaEr48 (bicara | kontrib)
AMA Ptk (bicara | kontrib)
+ arabicnya
Baris 15:
}}
 
'''Linda Sarsour''' (lahir 1980, {{lang-ar|ليندا صرصور}})<ref name="Mitter">{{cite news|date=May 9, 2015|first=Siddhartha|last=Mitter|url=http://america.aljazeera.com/articles/2015/5/9/linda-sarsours-rising-profile-reflects-new-generation-of-muslim-activists.html|publisher=[[Al Jazeera America]]|accessdate=January 7, 2018|title=Linda Sarsour's rising profile reflects new generation of Muslim activists|archive-url=https://web.archive.org/web/20171210011608/http://america.aljazeera.com/articles/2015/5/9/linda-sarsours-rising-profile-reflects-new-generation-of-muslim-activists.html|archive-date=December 10, 2017|dead-url=no}}</ref> adalah seorang aktivis politik [[Amerika Serikat]] (AS). Ia menjadi salah satu pemimpin [[Women's March 2017]], [[Hari Tanpa Wanita]] 2017, serta [[Women's March 2017]] 2019, dan juga mantan direktur eksektif [[Asosiasi Arab Amerika New York]]. Ia dan para pemimpin Women's March lainnya termasuk dalam "[[Time 100|100 Tokoh Paling Berpengaruh]]" tahun 2017 oleh majalah ''[[Time (majalah)|Time]]''. Sarsour adalah seorang Muslim.
 
Ia pertama kali mendapat sorotan ketika menentang kegiatan polisi memata-matai Muslimin Amerika Serikat, dan setelah itu terlibat dalam banyak isu hak-hak sipil di AS seperti [[kebrutalan polisi]], [[feminisme]], [[kebijakan imigrasi]], dan isu [[pemenjaraan di Amerika Serikat|pemenjaraan di AS]]. Ia juga terlibat dalam demonstrasi gerakan [[Black Lives Matter]] dan merupakan penggugat utama dalam [[perkara hukum]] menentang legalitas [[Perintah Eksekutif 13769|larangan masuk]] yang dicoba diterapkan Donald Trump terhadap imigran dari negara Muslim. Aktivisme politiknya telah mendapat pujian dari sebagian kalangan liberal dan progresif di AS, sementara posisi dan komentarnya dalam [[konflik Israel-Palestina|isu Israel-Palestina]] ditentang sebagian kalangan konservatif dan [[Yahudi Amerika Serikat]]. Sarsour yang berasal dari keluarga keturunan Palestina aktif menjadi pendukung bangsa Palestina di daerah yang diduduki Israel, mengkritik [[Zionisme]], dan mendukung kampanye ''[[Boycott, Divestment and Sanctions]]'' (BDS) terhadap Israel.