Menolak perubahan teks pertama (oleh Wicak80) setelah revisi 17189269 oleh Gervant of Shiganshina: Jangan menggunakan huruf tebal selain pada judul artikel.
[[Kabupaten Kebumen]] memiliki beberapa titik lokasi tujuan [[pariwisata]] populer. Terdapat tiga kawasan tujuan populer di [[Kabupaten Kebumen]] yaitu '''[[Kebumen, Kebumen|Kota Kebumen]]''' sebagai pusat pemerintahan sekaligus gerbang utama wisatawan yang akan berwisata di [[Kabupaten Kebumen]]. Di sebelah wilayah barat terdapat '''[[Gombong, Kebumen|Kota Gombong]]''' sebagai kota tua dan kota bisnis di [[Kabupaten Kebumen]] dengan [[Benteng Van der Wijck]] sebagai destinasi utamanya.<ref>{{cite web |url=https://www.viva.co.id/gaya-hidup/travel/1094903-menarik-dikunjungi-nih-5-wisata-seru-di-kota-gombong|title=Gombong kota wisata|date=2018 |publisher=viva.co.id |accessdate=2020-07-09}}</ref> [[Kabupaten Kebumen]] juga memiliki kawasan geopark yaitu '''[[Taman Bumi Karangsambung-Karangbolong|Geopark Karangsambung-Karangbolong]]'''. Pada akhir 2018, geopark ini resmi ditetapkan sebagai geopark nasional di [[Bogor]] oleh Deputi Kemaritiman [[Sekretariat Kabinet Republik Indonesia]].<ref>{{cite web |url=https://geopark.kebumenkab.go.id/index.php/web/post/geopark-karangsambung-karangbolong-resmi-menjadi-geopark-nasional|title=Peresmian geopark nasional|date=2019 |publisher=geopark.kebumenkab.go.id |accessdate=2020-07-09}}</ref>
Terdapat lebih dari 50 tempat wisata yang tersebar di Kabupaten Kebumen.<ref>{{cite web |url=https://wisatalengkap.com/tempat-wisata-di-kebumen/|title=50+ tempat wisata di Kebumen |date=2019 |publisher=wisatalengkap.com |accessdate=2020-07-09}}</ref> Berikut daftar tempat wisata yang sering dikunjungi wisatawan: