Enny Anggraeny Anwar

Revisi sejak 27 Juli 2017 04.07 oleh Ular rihik (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi '{{Infobox Officeholder |honorific-prefix = H. |name = {{PAGENAME}} |honorific-suffix = Lic., Econ., M.B.A. |image = |imagesize = 220px |caption = |of...')

Hj. Enny Anggraeny Anwar (lahir 9 April 1956) adalah Wakil Gubernur Sulawesi Barat sejak 12 Mei 2017. Enny merupakan istri mantan Gubernur Sulawesi Barat Anwar Adnan Saleh.

Enny Anggraeny Anwar
Lic., Econ., M.B.A.
Wakil Gubernur Sulawesi Barat
Mulai menjabat
12 Mei 2017
PresidenJoko Widodo
GubernurAli Baal Masdar
Sebelum
Pengganti
Petahana
Sebelum
Anggota DPR RI
Masa jabatan
2014 – 2016
PresidenSusilo Bambang Yudhoyono
Joko Widodo
Informasi pribadi
Lahir9 April 1956 (umur 68)
Indonesia Parepare, Sulawesi Selatan
Kebangsaan Indonesia
Partai politikBerkas:Logo GOLKAR.jpg Partai Golongan Karya
Suami/istriAnwar Adnan Saleh
Tempat tinggalJl. Jendral Sudirman No.31. Desa Simboro. Simboro. Mamuju. Sulawesi Barat
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Latar Belakang

Hj. Enny Anggraeny Anwar terpilih menjadi Anggota DPR-RI periode 2014-2019 dari Partai Golongan Karya (Golkar) mewakili Dapil Sulawesi Barat setelah memperoleh 58,518 suara. Enny adalah istri dari Gubernur Sulawesi Barat, Anwar Adnan Saleh (2006-sekarang). Enny adalah seorang profesional keuangan dan menjabat sebagai Direktur di sebuah perusahaan konstruksi, PT. Bina Karya Persada (2000-2004) dan Direktur Keuangan dari Persada Group (2004-2009).

Di 2014-2019 Enny bertugas di Komisi II yang membidangi pemerintahan dalam negeri & otonomi daerah, aparatur & reformasi birokrasi dan reforma agraria. Namun, dari surat edaran fraksi Golkar Maret 2015, Enny telah dipindah ke Komisi VII. Januari 2016, ia dimutasi menjadi anggota Komisi IX DPR-RI.

Enny adalah tersangka dalam kasus korupsi terkait pengadaan mobiler di rumah jabatan Gubernur Sulawesi Barat namun tidak ada kejelasan kepastian hukum dari kasus tersebut.

Di 2014 Enny juga diduga terlibat kasus politik uang dengan membagi-bagikan uang pecahan Rp.100,000 di sela-sela peringatan hari ulang tahun Mamasa dan peresmian Bandara Sultan Hasanuddin Mini di Sumarorong pada 11 Maret 2014.[1]

Riwayat Pendidikan

  • SMA Negeri 1 Bau-Bau, Buton (1974)

Perjalanan Politik

Enny mendampingi karir politik suaminya, Adnan Anwar Saleh, yang menjabat sebagai Gubernur Sulawesi Barat (2006-sekarang). Sejak 2006 Enny memimpin organisasi Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Sulawesi Barat dan juga Palang Merah Indonesia Provinsi Sulawesi Barat (2013-2018).

Enny dilantik pada Oktober 2014 dan resmi menjadi anggota legislatif 2014-2019. Ia ditempatkan di Komisi II. Namun, karena kisruh Golkar kubu Agung Laksono-Ical, ia dipindahkan ke Komisi VII.

Riwayat Jabatan

  • Direktur PT. Bina Karya Persada (2000-2004)
  • Direktur Keuangan dari Persada Group (2004-2009)
  • Anggota DPR RI (2014-2016)
  • Wakil Gubernur Sulawesi Barat (2017-sekarang)

Riwayat Organisasi

  • Ketua TP-PKK Provinsi Sulawesi Barat (2006-2016)
  • Ketua Palang Merah Indonesia Provinsi Sulawesi Barat (2013-2018)

Referensi

Referensi

Jabatan politik
Jabatan lowong
Terakhir dijabat oleh
Aladin S Mengga
Wakil Gubernur Sulawesi Barat
2017–sekarang
Petahana