Rusman Sutiasumarga

seorang sastrawan dan budayawan Indonesia
Revisi sejak 6 Agustus 2021 07.18 oleh HsfBot (bicara | kontrib) (v2.04b - Fixed using Wikipedia:ProyekWiki Cek Wikipedia (Tanda baca setelah kode "<nowiki></ref></nowiki>"))

Rusman Sutiasumarga (lahir di Sagalaherang, Subang, Jawa Barat, 5 Juli 1917, meninggal di Jakarta, 1977) adalah penulis Indonesia.[1] Pernah menjadi guru SD, redaktur Pustaka dan Budaya (1959-1964), dosen Bahasa dan Kesusastraan Sunda di Fakultas Sastra Universitas Indonesia (FSUI) tahun 1960, dan terakhir redaktur Balai Pustaka. Berpendidikan MULO dan Sekolah Guru Kebangsaan Taman Siswa. Ia mendapat Hadiah Balai Pustaka tahun 1946 dan memperoleh Hadiah Sastra Lembaga Bahasa dan Sastra Sunda tahun 1958.[2]

Karyanya yang telah terbit:[2]

  1. Yang Terempas dan Terkandas (kumpulan cerpen, 1951)
  2. Korban Romantik (cerpen, 1964)
  3. Kalung (cerpen, 1964)
  4. Rasa Terpendam (cerpen, 1964)
  5. Aneka Pustaka Indonesia (kumpulan esai, 1974)
  6. Musim Rontok di Tokyo (1986)
  7. Karyanya dalam bahasa Sunda: Papacangan (1960), Kanjutkundang (editor bersama Ajip Rosidi) (1963), dan Duh Cileuleuy Pileuleuyan (1967).

Rusman Sutiasumarga juga seorang penerjemah, dan telah menerjemahkan beberapa cerita bahasa asing ke dalam bahasa Indonesia, yakni Robinson Crusoe, karya Daniel Dafoe, 1963, dan Cinta Pertama, karya Ivan Turgenev, 1971.[2]

Rujukan

  1. ^ 1953-, Rampan, Korrie Layun, (2000). Leksikon susastra Indonesia (edisi ke-Cet. 1). Jakarta: Balai Pustaka. ISBN 9796663589. OCLC 47208002. 
  2. ^ a b c Pamusuk., Eneste, ([2001]). Buku pintar sastra Indonesia : biografi pengarang dan karyanya, majalah sastra, penerbit sastra, penerjemah, lembaga sastra, daftar hadiah dan penghargaan (edisi ke-Ed. 1., cet. 3). Jakarta: Penerbit Buku Kompas. ISBN 9799251788. OCLC 48907096. 

[1]

  1. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama :1