Mujahidin
Mujahidin (Bahasa Arab: مجاهدين, muǧāhidīn; berarti "pejuang") adalah istilah bagi Muslim yang turut dalam suatu peperangan atau terlibat dalam suatu pergolakan. Pada akhir abad ke-20 dan awal abad ke-21, istilah yang berasal dari akar kata yang sama dengan "jihad" ini menjadi nama berbagai pejuang bersenjata yang menganut ideologi Islam, walaupun tidak ada makna "suci" atau "jawara" (warrior) yang melekat secara eksplisit dalam kata ini.
Kelompok mujahidin yang paling dikenal adalah kelompok-kelompok perlawanan Afganistan yang terlibat dalam Perang Soviet-Afganistan pada dasawarsa 1980-an yang selanjutnya saling berperang satu sama lain dalam Perang Saudara Afganistan. Kelompok mujahidin lain antara lain bermunculan di Bosnia, Tajikistan, Pakistan, Kashmir, Somalia, Irak, Chechnya, Lebanon, Palestina, Filipina,syria dan Myanmar,suriah.
Dalam Islam balasan bagi orang yang berjihad adalah surga.
Berikut dalil dalam Al Quran
الَّذِينَآمَنُواوَهَاجَرُواوَجَاهَدُوافِيسَبِيلِاللَّهِبِأَمْوَالِهِمْوَأَنْفُسِهِمْأَعْظَمُدَرَجَةًعِنْدَاللَّهِوَأُولَٰئِكَهُمُالْفَائِزُونَ يُبَشِّرُهُمْرَبُّهُمْبِرَحْمَةٍمِنْهُوَرِضْوَانٍوَجَنَّاتٍلَهُمْفِيهَانَعِيمٌمُقِيمٌ خَالِدِينَفِيهَاأَبَدًاإِنَّاللَّهَعِنْدَهُأَجْرٌعَظِيمٌ
"Orang-orang yang beriman dan berhijrah serta berjihad di jalan Allah dengan harta, benda dan diri mereka, adalah lebih Tinggi derajatnya di sisi Allah; dan Itulah orang-orang yang mendapat kemenangan. Tuhan mereka menggembirakan mereka dengan memberikan rahmat dari padanya, keridhaan dan surga, mereka memperoleh didalamnya kesenangan yang kekal, Mereka kekal di dalamnya selama-lamanya. Sesungguhnya di sisi Allah-lah pahala yang besar". (QS At-Taubah: 20-21-22)
يَاأَيُّهَاالَّذِينَآمَنُوامَالَكُمْإِذَاقِيلَلَكُمُانْفِرُوافِيسَبِيلِاللَّهِاثَّاقَلْتُمْإِلَىالْأَرْضِأَرَضِيتُمْبِالْحَيَاةِالدُّنْيَامِنَالْآخِرَةِفَمَامَتَاعُالْحَيَاةِالدُّنْيَافِيالْآخِرَةِإِلَّاقَلِيلٌ
"Hai orang-orang yang beriman, apakah sebabnya bila dikatakan kepadamu: "Berangkatlah (untuk berperang) pada jalan Allah" kamu merasa berat dan ingin tinggal di tempatmu? apakah kamu puas dengan kehidupan di dunia sebagai ganti kehidupan di akhirat? padahal kenikmatan hidup di dunia Ini (dibandingkan dengan kehidupan) diakhirat hanyalah sedikit". (QS At-Taubah: 38)