Nagita Slavina

Pemeran perempuan asal Indonesia

Nagita Slavina Mariana Tengker, atau yang dikenal sebagai Nagita Slavina (lahir 17 Februari 1988) adalah seorang aktris, model, presenter, produser film, pengusaha dan penyanyi berkebangsaan Indonesia. Nagita adalah istri dari selebritas sekaligus pengusaha, Raffi Ahmad.

Nagita Slavina
Nagita dalam acara Ini Talkshow
LahirNagita Slavina Mariana Tengker
17 Februari 1988 (umur 36)
Indonesia Jakarta, Indonesia
Kebangsaan Indonesia
Nama lainNagita Slavina
Almamater
Pekerjaan
Tahun aktif2000–sekarang
Dikenal atas
Tinggi159 cm (5 ft 3 in)
Televisi
Suami/istri
(m. 2014)
Anak
Orang tua
Kerabat
Keluarga
  • Alsi Mega Marsha Tengker (adik)
Karier musik
GenrePop
InstrumenVokal
Artis terkait
X: Lady6igi Instagram: raffinagita1717 Musicbrainz: ffea9bdf-27bb-40df-9cbf-9083943e799f Modifica els identificadors a Wikidata

Kehidupan awal

Nagita merupakan anak dari pasangan Gideon Tengker (ayah) dan Rieta Amilia (ibu). Sang ayah berasal dari Minahasa, Sulawesi Utara. Nagita mewarisi darah Minang dari ibunya yang berasal dari Painan, Sumatra Barat.[1]

Karier

2000–2008: Awal karier

Nagita Slavina yang akrab dipanggil Gigi ini memulai kariernya sebagai model iklan pembersih wajah Biore Anti Acne pada tahun 2000. Gigi lalu merambah ke dunia akting dengan membintangi Inem Si Pelayan Slebor, sinetron pertamanya. Akting anak sulung dari 3 bersaudara ini rupanya menarik perhatian sutradara lain. Putri pasangan Gideon Tengker (gitaris band lawas beraliran blues, Drakhma) dan Rita Amilia (pemain sinetron yang beralih profesi menjadi produser) ini pun ditawari tampil dalam sinetron Di Sini Ada Setan. Sinetron ini akhirnya dibuat ke dalam versi layar lebar dengan judul Di Sini Ada Setan (The Movie).

Sinetron yang pernah dibintangi Gigi antara lain Cinta 100 Hari, Cewek Tulalit, Tikus dan Kucing Mencari Cinta, dan Ramalan Alisha. Gigi yang berdarah Jawa, Manado, dan Minang ini hampir selalu memerankan karakter gadis polos kekanak-kanakkan yang tampak manja. Selain dunia acting nagita juga terjun ke dunia tarik suara, salah satu singel yang populer ketika dia berduet dengan Afgan berjudul Yang Ku Tahu Cinta Itu Indah.

2009–2011: Waktu hiatus dan belajar di luar negeri

Gigi menempuh pendidikan SMA di SMA Al Azhar Syifa Budi Kemang kemudian melanjutkan ke Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (UI). Pendidikannya di UI hanya berjalan 2 tahun karena dia memilih melanjutkan pendidikannya di Australian National University jurusan Commerce, fakultas ANU College of Business and Economics, sejak tahun 2009. Setelah lulus dari Australian National University, Gigi juga pernah belajar memasak di Le Cordon Bleu London.

2004–sekarang: Karier Co-executive produser

Selain akting, Gigi didukung ibunya untuk menjadi co-executive producer di rumah produksinya, PT Frame ritz yang memproduksi sinetron baik cerita pendek maupun panjang. Rumah produksi tersebut sudah melahirkan beberapa artis ternama seperti Tyas Mirasih, Bunga Zainal, Kiki Farel dan yang lainnya.

Nagita Slavina memang sudah lama berada di belakang layar, berbeda dengan suaminya Raffi Ahmad yang sampai saat ini sering muncul di layar kaca. Pertemuannya dengan suami juga berkat salah satu produksi FTV yang dipimpin oleh dirinya sendiri.

2013–sekarang: Meningkatnya popularitas

Gigi juga masih eksis di layar kaca sebagai pengisi acara maupun berita-beritanya yang selalu diekspos oleh media.

Kehidupan pribadi

2014: Kehidupan Cinta dan Pernikahan

Pada tanggal 17 Oktober 2014, Nagita Slavina resmi disunting oleh Raffi Ahmad[2] yang tak lain artis terkenal sekaligus teman masa kecilnya. Pernikahan mereka digelar di 3 kota besar, yaitu Jakarta, Bali dan Bandung. Mulai dari proses adat Jawa, akad nikah, resepsi di Jakarta, Private Party di Bali dan ngunduh mantu di Bandung disiarkan oleh beberapa stasiun TV swasta pada waktu itu, termasuk Trans TV.[3] Siaran langsung pernikahan Raffi dan Nagita dianggap sebagai penyalahgunaan frekuensi publik.[3] Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) memberikan peringatan tertulis kepada Trans TV mengenai siaran eksklusif pernikahan Raffi dan Nagita. Menurut KPI, durasi acara dan siaran itu tidak memberikan manfaat bagi publik sebagai pemilik frekuensi.[4] Pernikahan mereka pun menjadi pernikahan selebritis termewah pada tahun 2014.

2004–2009: Proyek bersama

Jauh sebelum mereka memutuskan untuk menikah, mereka sempat terlibat proyek bersama. Keduanya sama-sama membintangi FTV bertajuk "Tikus dan Kucing Mencari Cinta" produksi Frame Ritz ketika mereka masih belasan tahun. Unik tentang awal mula hidup Gigi bersama Raffi, mereka ternyata mempunyai tanggal lahir yang sama yaitu tanggal 17 Februari meski hanya tahunnya yang berbeda. Raffi lebih tua satu tahun dibanding isterinya. Raffi lahir 17 Februari 1987, sedangkan Gigi lahir 17 Februari 1988, jadi usia keduanya hanya terpaut satu tahun saja. Alasan itu pulalah yang menjadi faktor utama mengapa pernikahan mereka juga diselenggarakan pada tanggal 17 juga.[5]

2015: Rafathar lahir

Tanggal 15 Agustus 2015, Nagita Slavina melahirkan seorang bayi laki-laki yang diberi nama Rafathar Malik Ahmad.[6] Nama yang diberikan tersebut memiliki arti khusus untuk pasangan yang biasa disebut RANS oleh penggemarnya ini. "Rafathar" dari bahasa Arab artinya anak pertama yang ditinggikan derajatnya. Lalu nama "Malik" itu nama kakek, penguasa raja. Sedangkan "Ahmad" adalah nama keluarga dari pihak ayah.[6]

2021: Rayyanza lahir

Tanggal 26 November 2021, Nagita Slavina kembali melahirkan seorang bayi laki-laki yang diberi nama Rayyanza Malik Ahmad. Dijelaskan oleh Raffi, "Rayyanza" memiliki arti bercahaya atau penerang. "Rayyan" sendiri adalah nama salah satu pintu surga dalam Islam, yaitu "Ar-Rayyan".[7]

Filmografi

Tahun Judul Peran Produksi
2004 Di Sini Ada Setan Anya SinemArt
2005 Dealova Finta Flix Pictures
2017 Rafathar Detektif Julie RNR Movie
2018 The Secret: Suster Ngesot Urban Legend Kanaya RA Pictures
Kesempatan Kedu(d)a Baby
2019 Roh Fasik Aisyah
TBA Ashiap Man Starvision Plus

Seri Animasi

Televisi

Sinetron

Tahun Judul Peran Produksi
2003-2005 Di Sini Ada Setan Anya SinemArt
2004 Cewek Tulalit Gigie
2005 Cinta 100 Hari Stella Rapi Films
2006 Tikus dan Kucing Mencari Cinta Nagita Frame Ritz
2017 Kecil-Kecil Mikir Jadi Manten (Bintang Tamu) Detektif Julie Tripar Multivision Plus

Serial Web

Tahun Judul Peran Produksi
2019 Mimpiku Jadi Nyata Nagita RANS Entertainment
2021 Cinta untuk Dimas

FTV

  • Tikus dan Kucing Mencari Cinta
  • Intan Super Jutek
  • Salah Sambung
  • Kejarlah Aku Kau Ku Cinta
  • 10 Hari Harus Jomblo
  • Cinta Ada Maunya
  • Pacar Rahasia Pacarku
  • Cinta Di Kesempatan Kedua
  • Di Kejar Cinta
  • Cintaku Bersemi Di Rumah Sakit
  • Cinta Tak Terbatas
  • Raja Ngibul vs. Ratu Boong
  • Kepentok Cinta di Omprengan
  • Mendadak Cinta Ratu
  • Tradisi 22
  • Abang Jantan Sempurna
  • Warna Warni Macaron Cinta
  • My Princess Unyu Bin Tengil

Diskografi

Album

Singel

Acara TV

Penghargaan dan nominasi

Tahun Penghargaan Kategori Hasil
2014 Dahsyatnya Awards 2014 Pasangan Terdahsyat (bersama Raffi Ahmad) Menang
Silet Awards 2014 Asmara TerSilet 2014 (bersama Raffi Ahmad) Menang
Insert 2014 The Hottes Celebrity News (bersama Raffi Ahmad) Menang
Celebrity Couple of the Year 2014 (bersama Raffi Ahmad) Menang
Yahoo! Celebrity Awards 2014 Favorite Couple (bersama Raffi Ahmad) Menang
2015
Infotainment Awards 2015 Pernikahan Selebriti Paling Fenomenal (bersama Raffi Ahmad) Menang
Pasangan Selebriti Paling Romantis (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
Dahsyatnya Awards 2015 Ulang Tahun Terdahsyat (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
Pasangan Terdahsyat (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
Selebrita Awards2015 Pasangan Terseleb (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
Simfoni Cinta Pasangan Fenomenal (bersama Raffi Ahmad) Menang
Fokus Selebriti Awards 2015 Berita Terheboh (bersama Raffi Ahmad) Menang
Insert Award 2015 Very Important Person of The Year (bersama Raffi Ahmad) Menang
2016
Dahsyatnya Awards 2016 Pasangan Terdahsyat (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
Infotainment Awards 2016 Gourgeous Baby (Rafathar) Nominasi
Pasangan Selebriti Paling Romantis (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
Nickelodeon Indonesia Kids' Choice Awards 2016 Pasangan Layar Kaca Favorit (bersama Raffi Ahmad) Menang
Bright Awards 2016 Pasangan bintang iklan berdasarkan survey pemirsa TV (bersama Raffi Ahmad) Menang
Pasangan bintang iklan terfavorit (bersama Raffi Ahmad) Menang
Seleb On News Awards 2016 Seleb Most Wanted (bersama Raffi Ahmad) Menang
Selebrita Awards 2016 Anak Terseleb (Rafathar) Menang
Pasangan Terseleb (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
Indonesian Social Media Awards 2016 Kid Celeb Social Media (Rafathar) Menang
Intens Artis Inspirasi Intens 2016 Menang
Mom and Kids Awards 2016 Mom And Kids Kesayangan (bersama Rafathar Malik Ahmad) Menang
Kids Seleb Kesayangan (Rafathar) Nominasi
Mommy Kesayangan Nominasi
Keluarga Kesayangan (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
2017
Infotainment Awards 2017 Gourgeous Baby (Rafathar) Nominasi
Seleb On News Awards 2017 Mommy Paling Wow Nominasi
Seleb Paling Sosmed (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
Seleb Paling Menawan Menang
Nickelodeon Indonesia Kids' Choice Awards 2017 Keluarga Artis Favorit (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
Instagram Awards Interaksi Terbanyak Award (bersama Raffi Ahmad) Menang
Top 5 Followers Terbanyak (bersama Raffi Ahmad) Menang
Selebrita Awards 2017 Seleb Tereksis Nominasi
Balita Terseleb (Rafathar) Menang
Pasangan Terseleb (bersama Raffi Ahmad) Menang
Silet Awards 2017 Keluarga Tersilet (bersama Raffi Ahmad, Rafathar) Menang
Mom and Kids Awards 2017 Mom And Kids Kesayangan (bersama Rafathar Malik Ahmad) Nominasi
Kids Seleb Kesayangan (Rafathar) Nominasi
Mommy Kesayangan Nominasi
Keluarga Kesayangan (bersama Raffi Ahmad, Rafathar) Menang
2018 Cosmopolitan FM Awards 2018 Inspiring Mom - Nagita Slavina as Entrepreneur Mom Menang
SCTV Music Awards 2018 Kolaborasi Paling Ngetop (bersama Anindyo Baskoro) Nominasi
Youtube Awards Rans Entertainment Channel Raih 1 000 000 Subscribers - Gold Play Button (bersama Raffi Ahmad) Menang
Indonesian Television Awards 2018 Pasangan Program TV Terpopuler (bersama Raffi Ahmad) Menang
2019 Selebrita Awards 2019 Selebriti Wanita Terfavorit Menang
Pasangan Selebriti Terfavorit (bersama Raffi Ahmad) Menang
2020 Indonesian Television Awards 2020 Program Akhir Pekan Terpopuler - Janji Suci Raffi & Gigi (Trans TV) (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
Mom And Kids Awards 2020 Keluarga Kesayangan (bersama Raffi Ahmad, Rafathar) Nominasi
Kiss Awards 2020 Hot Mama Terkiss Menang
Keluarga Terkiss (bersama Raffi Ahmad, Rafathar) Nominasi
2021 Obsesi Awards 2021 Lovely Mom Terobsesi Nominasi
Selebriti Sosmed Terobsesi (bersama Raffi Ahmad) Menang
Infotainment Awards 2021 Gorgeous Mom Menang
Inspirational Family ("Raffi Ahmad Family" (bersama Raffi Ahmad & Rafathar Malik Ahmad) Menang
Indonesian Television Awards 2021 Program Akhir Pekan Terpopuler - Janji Suci Raffi & Gigi (Trans TV) (bersama Raffi Ahmad) Nominasi
2021 Mom And Kids Awards 2021 Mom And Kids Kesayangan (bersama Rafathar Malik Ahmad)
2022 Kiss Awards 2022 Netizen Darling Terkiss
Hot Mama Terkiss
Pasangan Baper Terkiss (bersama Raffi Ahmad

Referensi

  1. ^ "Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Pakai Baju Pengantin Adat Minang, Lihat Tampilan Mereka!". Tribunmanado.co.id. Diakses tanggal 2022-05-12. 
  2. ^ Syatiri, Ana Shofiana, ed. (17 Oktober 2014). "Sah! Raffi Ahmad Suami Nagita". Kompas. Diakses tanggal 15 April 2017. 
  3. ^ a b Gatra, Sandro, ed. (17 Oktober 2014). "Tayangan Pernikahan Raffi-Nagita Dianggap Lecehkan Publik". Kompas. Diakses tanggal 15 April 2017. 
  4. ^ Wiwoho, Laksono Hari, ed. (17 Oktober 2014). "KPI Beri Teguran Tertulis untuk "Trans TV" atas Siaran Pernikahan Raffi dan Nagita". Kompas. Diakses tanggal 15 April 2017. 
  5. ^ "Alasan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Nikah Tanggal 17". KapanLagi.com. August 11, 2014. 
  6. ^ a b Komarudin (August 15, 2015). "Makna Rafathar Malik Ahmad, Anak Raffi Ahmad - Nagita Slavina". bintang.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-04-15. Diakses tanggal 2017-04-15. 
  7. ^ Arthasalina, Dian Septi (30 November 2021). "Arti Nama Anak Kedua Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Diambil dari Nama Pintu Surga". IDN Times. Diakses tanggal 30 November 2021. 

Pranala luar