Wings Air

perusahaan asal Indonesia

Wings Air (Wings Abadi Airlines) merupakan sebuah maskapai penerbangan domestik yang berbasis di Jakarta, Indonesia.

Pesawat Wings Air

Data Kode

  • Kode IATA: IW
  • Kode ICAO: WON
  • Panggilan: WINGS ABADI

Sejarah

Maskapai penerbangan ini diresmikan pada tahun 2003 dan memulai operasinya pada tanggal 13 Juni 2003. Sahamnya 100% dimiliki oleh Lion Air. Maskapai ini mengoperasikan penerbangan domestik ke seluruh Indonesia dan 2(Dua) penerbangan internasional ke Malaysia.Dua rute yang sudah dioperasikan adalah rute Medan-Penang dan Pekan Baru-Malaka.

Tujuan

Tujuan Domestik (Januari 2005): Denpasar, Fakfak, Jakarta, Malang, Lhokseumawe, Nagan Raya, Luwuk, Manado, Mataram, Medan, Melonguane, Jogjakarta, Ende, Gunung Sitoli, Pomalaa, Sibolga, Silangit, Maumere, Labuan Bajo, Tanjung Pinang, Tual, Mamuju, Kota Baru, Labuha, Sumbawa, Buli, Bau-Bau, Nabire, Palembang, Natuna, Tobelo, Tambolaka, Bima, Pekanbaru, Sorong, Ternate, Makassar, Merauke, dan Bandung. Destinasi Internasional (November 2010): Penang dan Malaka. (Rute Medan-Penang merupakan rute yang dahulu dilayani oleh Lion Air).

Armada

Armada pesawat Wings Air mencakup pesawat berikut ini (Agustus 2011) [1] :

References

  1. ^ Flight International, 3-9 October 2006