Tongkang
Tongkang atau Ponton adalah suatu kapal yang dengan lambung datar atau suatu kotak besar yang mengapung, digunakan untuk mengangkut barang dan ditarik dengan kapal tunda atau digunakan untuk mengakomodasi pasang-surut seperti pada dermaga apung.
Ponton digunakan juga untuk mengangkut mobil menyeberangi sungai, didaerah yang belum memiliki jembatan. Sangat banyak digunakan pada tahun 1960an, 70an dan 80an di jalur lintas Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Papua. Sekarang sebagian besar sudah diganti dengan jembatan.
Untuk keperluan wisata, ponton juga masih digunakan. Untuk meningkatkan kestabilan kapal biasanya digunakan dua ponton yang digabungkan secara paralel.
tonkang sendiri tidak memiliki sistem propulsi seperti kapal pada umumnya tetapi digantikan dengan skeg.Pembuatan kapal tongkang juga berbeda karena hanya kontriksi saja ,tanpa sistem seperti kapal pada umumnya. Tongkang sendiri umum digukan untuk mengankut benda padat seperti kayu,batubara,pasir dll. Di Indonesia tonkang bnyak di produksi di daerah Batam Kep. Riau karena di sanana adalah basis produksi perkaplan di indonesia.