Salvador Sánchez Cerén
Salvador Sánchez Cerén (lahir 18 Juni 1944) adalah seorang politikus dan Presiden El Salvador saat ini. Dia menjabat sejak 1 Juni 2014, setelah memenangkan pemilihan presiden 2014 sebagai kandidat dari partai sayap kiri, Front Pembebasan Nasional Farabundo Martí (FMLN). Dia sebelumnya menjabat sebagai Wakil Presiden dari tahun 2009 sampai 2014. Ia juga seorang pemimpin gerilya dalam Perang Sipil dan merupakan mantan pemberontak pertama yang menjadi presiden.[3][4]
Salvador Sánchez Cerén | |
---|---|
Presiden El Salvador | |
Mulai menjabat 1 Juni 2014 | |
Wakil Presiden | Óscar Ortiz |
Pengganti Petahana | |
Wakil Presiden El Salvador | |
Masa jabatan 1 Juni 2009 – 1 Juni 2014 | |
Presiden | Mauricio Funes |
Informasi pribadi | |
Lahir | 18 Juni 1944 Quezaltepeque, El Salvador |
Partai politik | Front Pembebasan Nasional Farabundo Martí |
Suami/istri | Margarita Villalta |
Tempat tinggal | Istana Kepresidenan |
Tanda tangan | |
Penghargaan
| |
Sunting kotak info • L • B |
Kehidupan awal
Sánchez Cerén lahir di Quezaltepeque dan merupakan anak kesembilan dari dua belas bersaudara, tiga saudara kandungnya meninggal di usia muda. Orang tuanya berjuang untuk membesarkan sembilan anak. Ayahnya, Antonio Alfonso Sánchez, adalah seorang tukang kayu dan ibunya, Dolores Hernández, adalah pedagang di pasar. Salvador Sánchez Cerén di usia muda harus bekerja dengan keluarganya untuk membantu keluarga bertahan hidup. Dia belajar di Escuela de Varones Jose Dolores La Reynaga untuk pendidikan sekolah menengah. Ia kuliah di Alberto Masferrer School di San Salvador, di sana kesadaran dan partisipasi politiknya dikembangkan. Setelah lulus sebagai guru, ia mengajar selama sepuluh tahun di sekolah umum dan pedesaan.
Referensi
- ^ http://salvadoryoscar.com/index.php
- ^ http://www.telesurtv.net/articulos/2014/04/25/papa-francisco-converso-con-salvador-sanchez-ceren-2560.html
- ^ "http://www.bbc.co.uk/mundo/noticias/2014/03/140317_el_salvador_sanchez_ceren_presidente_semblanza_jcps"
- ^ "Salvadorean ex-rebel Sanchez Ceren wins vote - officials - BBC News". Diakses tanggal 2015-05-26.
Jabatan politik | ||
---|---|---|
Didahului oleh: Mauricio Funes |
Presiden El Salvador 2014–sekarang |
Petahana |