Kedaung

Revisi sejak 21 Januari 2022 04.09 oleh Wagino Bot (bicara | kontrib) (Catatan kaki: Bot: Perubahan kosmetika)

Kedaung[1][a] atau kedawung (Parkia timoriana) adalah pohon kayu besar yang berbuah polong (seperti buah petai), dapat dibuat obat, bijinya berwarna hitam dan tidak berbau.[1] Tumbuhan ini dikenal sebagai tumbuhan obat penting dalam industri jamu, diambil terutama bijinya. Selain biji bagian lain yang berkhasiat obat adalah kulit kayu, daun, dan akar.

Kedaung
Klasifikasi ilmiah Sunting klasifikasi ini
Takson tak dikenal (perbaiki): Kedaung
Spesies:
Nama binomial
Template:Taxonomy/KedaungKedaung

Khasiatnya yang paling terlihat adalah sebagai anti-bakteria, dan digunakan dalam pengobatan tradisional untuk infeksi dan gangguan perut.

Penelitian Zuhud dkk. (2001) menunjukkan bahwa kulit batang memiliki aktivitas anti-bakteri terkuat terhadap empat jenis bakteri yang diuji[2]

Kedawung ini menjadi salah satu camilan khas warga desa karena asanya yang enak dan kaya akan khasiat.

Galeri

Referensi

  1. ^ a b (Indonesia) Pusat Bahasa Departemen Pendidikan Republik Indonesia "Arti kata kedaung pada Kamus Besar Bahasa Indonesia dalam jaringan". Diakses tanggal 2020-01-4. 
  2. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-09-27. Diakses tanggal 2007-04-27. 

Catatan kaki

  1. ^ Dalam KBBI tanaman ini merujuk pada Parkia biglobosa