Aeulius Nicon

Revisi sejak 5 Januari 2010 06.28 oleh Tjmoel (bicara | kontrib) (fix)

Aeulius Nicon adalah seorang arsitek yang kaya pada abad ke-2 di Pergamum. Nicon dikenal sebagai ayah dari ahli anatomi kuno dan filsuf, Galen.

Nicon juga merupakan ahli matematika, astronomi, filsafat, dan penggemar literatur Yunani. Nicon mengajarkan banyak hal pada Galen, termasuk mengajarkan ilmu filsafat dan politik. Menurut Galen, ayahnya pernah memimpikan Asclepius (dewa kesehatan Yunani). Asclepius memerintahkannya untuk memberikan ijin kepada Galen mengenyam ilmu kedokteran. Galen akhirnya menyelesaikan pendidikan ilmu kedokteran di kuil Asclepius di Pergamum.

Nicon meninggal pada tahun 148 atau 149.

Referensi