Windows NT 3.5

perusahaan asal Amerika Serikat

Microsoft Windows NT 3.5 adalah versi sistem operasi Microsoft Windows NT kedua, yang dirilis pada tanggal 21 September 1994. Selama pengembangan, Windows NT 3.5 ini memiliki nama kode "Daytona", diambil dari sebuah jalan tol di pantai Daytona, Florida.

Windows NT 3.5
Berkas:Windows NT 3.5.png
Screenshot of Windows NT 3.5
PembangunMicrosoft
Keluarga OSMicrosoft Windows
Model sumberClosed source
Dirilis ke
manufaktur
September 21, 1994
Rilis terbaru3.5 (Build 807: Service Pack 3) / 21 Juni 1995; 29 tahun lalu (1995-06-21)[1]
PlatformIA-32, Alpha, MIPS
Tipe KernelHybrid
LisensiMS-EULA
Didahului olehWindows NT 3.1
Digantikan olehWindows NT 3.51
Status dukungan
Unsupported as of 31 December 2001

Selayang pandang

Windows NT 3.5 adalah versi Windows NT pertama yang menggunakan nama "Windows NT Workstation" dan Windows NT Server untuk edisi-edisi yang diturunkan darinya. Berbeda dari versi sebelumnya, Windows NT 3.1 yang dinamakan dengan Windows NT (saja) dan WIndows NT Advanced Server.

Pada bulan Juli 1995, Windows NT 3.5 dengan Service Pack 3 memiliki rating C2 oleh National Security Agency (NSA) dengan menggunakan pengujian TCSEC C2 Criteria.

Versi Intel x86 dari Windows NT 3.5 tidak akan bekerja dengan prosesor x86 yang lebih baru dibandingkan dengan prosesor Intel Pentium yang asli (P5), sehingga Pentium MMX, Pentium Pro, Pentium II, dan prosesor-prosesor baru pun tidak didukung olehnya.

Windows NT 3.5 dihentikan dukungannya pada tanggal 31 Desember 2000.

  1. ^ http://blogs.technet.com/mrsnrub/archive/2009/08/04/windows-nt-history.aspx