Soekarwo

mantan Gubernur Jawa Timur, anggota Wantimpres RI

Dr. H. Soekarwo, S.H, M.Hum. (lahir 16 Juni 1950) adalah Gubernur Jawa Timur yang menjabat sejak 12 Februari 2009. Ia akrab dipanggil Pakde Karwo.

Dr. H. Soekarwo, S.H., M.Hum
Berkas:Gubernur Jatim Soekarwo.jpg
[[Gubernur Jawa Timur]] 14
Mulai menjabat
12 Februari 2009
PresidenSusilo Bambang Yudhoyono
[[Wakil Gubernur Jawa Timur|Wakil]]Saifullah Yusuf
Sebelum
Pendahulu
Setia Purwaka (pj. Gubernur)
Pengganti
Petahana
Sebelum
Sekretaris Daerah
Provinsi Jawa Timur
Masa jabatan
2003 – 2008
PresidenMegawati Soekarnoputri
Susilo Bambang Yudhoyono
GubernurImam Utomo
Sebelum
Pendahulu
Soenarjo
Pengganti
Rasiyo
Sebelum
Informasi pribadi
Lahir16 Juni 1950
Madiun, Jawa Timur
Partai politikPartai Demokrat
Suami/istriHj. Nina Kirana Soekarwo
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini
Soekarwo
Gubernur Jawa Timur

Biografi

Soekarwo menamatkan pendidikannya di SD Negeri Palur Madiun (1962), SMP Negeri 2 Ponorogo (1965), serta SMAK Sosial Madiun (1969). Gelar sarjana hukum diperolehnya di Fakultas Hukum Universitas Airlangga Surabaya (1979), sementara gelar pascasarjana hukum di Universitas Surabaya (1996), dan gelar doktornya di Universitas Diponegoro Semarang (2004).

Soekarwo mengawali kariernya sebagai Pegawai Negeri Sipil. Ia pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Pendapatan (Kadispenda) Provinsi Jawa Timur, dan terakhir sebagai Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Jawa Timur (2003-2008). Ia juga dipercaya sebagai Komisaris Utama Bank Jatim sejak tahun 2005.

Gubernur Jawa Timur

Soekarwo terpilih sebagai gubernur dalam Pemilu Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Provinsi Jawa Timur yang diselenggarakan selama tiga putaran (putaran pertama tanggal 23 Juli 2008 dan putaran kedua tanggal 4 November 2008) serta pemilihan ulang putaran kedua (putaran ketiga) di Kabupaten Bangkalan dan Kabupaten Sampang tanggal 21 Januari 2009. Pelantikan Soekarwo sebagai gubernur dan Saifullah Yusuf sebagai wakil gubernur dilaksanakan pada tanggal 12 Februari 2009 oleh Menteri Dalam Negeri H. Mardiyanto. Di bawah kepemimpinannya sebagai Gubernur Jawa Timur, Jawa Timur mengalami pembangunan infrastruktur yang sangat pesat yaitu Jembatan Suramadu, Pelabuhan Teluk Lamong, Terminal 2 Bandara Juanda Surabaya, serta mengalami pertumbuhan ekonomi yang sangat tinggi yaitu 7,3%, di atas nasional yang hanya 6,2%.

Didahului oleh:
Setia Purwaka (pj.)
Gubernur Jawa Timur
12 Februari 2009 - sekarang
Diteruskan oleh:
Masih Menjabat
Didahului oleh:
Soenarjo
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur
2003 - 2008
Diteruskan oleh:
Rasiyo

Referensi