John Garang

Presiden ke-1 Sudan Selatan
Revisi sejak 11 Juli 2021 16.21 oleh Suharto kawedar (bicara | kontrib)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

John Garang de Mabior (23 Juni 1945 – 30 Juli 2005) adalah seorang politisi dan pemimpin pemberontak Sudan. Sejak 1983 hingga 1992, ia memimpin Tentara Pembebasan Rakyat Sudan (SPLA) selama Perang Saudara Sudan Kedua, dan setelah perjanjian damai 2005 ia menjabat Wakil Presiden Pertama Sudan sejak Januari 2005 hingga ia meninggal pada suatu kecelakaan helikopter pada Juli 2005. Dia berasal dari etnis Dinka dan lahir dalam sebuah keluarga miskin di kampung Wangulei.

John Garang de Mabior
Presiden Sudan bagian Selatan ke-1
Masa jabatan
9 Januari 2005 – 30 Juli 2005
Wakil PresidenSalva Kiir Mayardit
Sebelum
Pendahulu
Jabatan baru
Sebelum
Wakil Presiden Pertama Sudan ke-11
Masa jabatan
9 Januari 2005 – 30 Juli 2005
PresidenOmar al-Bashir
Panglima Tentara Pembebasan Rakyat Sudan ke-1
Masa jabatan
16 Mei 1983 – 14 September 1992
Sebelum
Pendahulu
Tidak ada
Sebelum
Informasi pribadi
Lahir(1945-06-23)23 Juni 1945
Wangulei, Twic, Sudan
(sekarang Sudan Selatan)
Meninggal30 Juli 2005(2005-07-30) (umur 60)
Sudan New Cush, Sudan
Partai politikTentara Pembebasan Rakyat Sudan
Suami/istriRebecca Nyandeng De Mabior
AnakAkuol de Mabior
AlmamaterGrinnell College (B.A.)
Iowa State University (PhD)
Karier militer
Pihak Sudan Selatan
Masa dinas1983—2005
Pertempuran/perangPerang Saudara Sudan Kedua
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Pada tahun 1983, Garang memulai SPLA, yang menentang pemerintahan militer dan pemberlakuan hukum Islam. Hal ini menandai dimulainya Perang Saudara Sudan Kedua, yang memakan korban sekitar satu setengah juta jiwa dalam konflik sepanjang lebih dari 20 tahun tersebut.

Pada Januari 2005, pemerintah Sudan dan SPLA menandatangani persetujuan damai. Kemudian pada 9 Juli 2005, Garang dilantik sebagai Wakil Presiden Pertama Sudan, jabatan tertinggi yang pernah dicapai seorang Kristen dalam pemerintahan Sudan.

Belum genap sebulan menjabat, Garang meninggal saat helikopternya jatuh saat dalam perjalanan kembali dari Uganda.

Pranala luar

sunting