Karotenoid
Karotenoid adalah golongan senyawa kimia organik bernutrisi yang terdapat pada pigmen alami tumbuhan dan hewan.[1][2] Berdasarkan struktur kimianya, karotenoid termasuk ke dalam golongan terpenoid.[3] Karotenoid merupakan zat yang menyebabkan warna merah, kuning, oranye, dan [[hij tua pada buah dan sayuran.[2] Peran penting karotenoid adalah sebagai agen antioksidan dan dalam sistem fotosintesis.[1][3] Selain itu, karotenoid juga dapat diubah menjadi vitamin esensial.[1]
Ada sekitar 600 karotenoid yang dikenal dan ditemukan pada tumbuhan.[4] Manusia dapat menyerap dan membawa sekitar 25 jenis karetonoid ke dalam aliran darah.[4] Karetonoid tersebut ditransportasikan oleh partikel kolesterol yang kaya lipid ([[LDL] di dalam tubuh karena senyawa tersebut paling baik larut dalam lipid.[4]
Karotenoid tidak hanya ditemukan pada buah dan sayuran (tumbuhan), tetapi juga pada organisme lain seperti ganggang dan beberapa jenis bakteri fotosintetik, serta pada beberapa jenis fungi dan bakteri non-fotosintetik.[5]
Jenis
Secara umum, semua karorenoid merupakan struktur asiklik C40H56 yang tersusun dari 8 unit isoprenoid (C5).[6] Senyawa tersebut dibagi menjadi dua kelas utama, yaitu karoten yang umum ditemukan pada sayur atau buah berwarna kuning, dan xantofil yang umum ditemukan pada sayur atau buah berwarna hijau.[1][6] Karoten hanya mengandung atom karbon dan hidrogen, sementara xantofil adalah bentuk turunan teroksigenasi dari karotenoid yang memiliki satu atau lebih atom oksigen.[6]
Berikut ini adalah jenis-jenis karotenoid yang umum ditemukan:
Jenis karotenoid | Peran | Sumber | Struktur kimia |
---|---|---|---|
Beta-karoten | -Nutrisi esensial yang diubah tubuh menjadi vitamin A[1] -Antioksidan lemah, tapi efektif dalam menghambat oksigen tunggal[4] -Menstimulasi enzim-enzim untuk memperbaiki DNA yang rusak[4] -Meningkatkan aktivitas sel-sel imun[4] -Melindungi kornea mata dari sinar UV[4] |
Wortel, ubi, mangga, labu [2] | |
Likopen | -Pigmentasi warna merah pada berbagai jenis buah[4] -Melindungi kulit dari sinar UV[4] -Menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah (LDL)[4] -Antioksidan kuat untuk mengurangi kerusakan DNA dan protein tubuh[4] -Melindungi dari kanker kulit, Kanker prostat, kanker adrenal, dan kanker prostat.[4] |
Tomat, semangka, anggur merah, jambu biji, pepaya [1] | |
Lutein | -Pigmentasi warna kuning dan hijau pada berbagai jenis makanan[4] -Bersama dengan zeaxantin merupakan penyusun setengah karotenoid dalam retina mata[4] -Menyerap sinar biru yang membahayakan tubuh [4] -Melindungi mata dari degenerasi dan katarak[4] -Dapat berperan dalam melawan kanker kolon[4] |
Bayam, parslei, kuning telur, alpukat, brokoli, paprika, kol, selada air, jagung [4][1] | |
Zeaxantin | Bersama dengan lutein merupakan jenis karotenoid satu-satunya dalam makula mata[4] -Menyerap sinar biru yang membahayakan tubuh [4] -Melindungi mata dari degenerasi dan katarak[4] |
Jagung [1] |
Referensi
- ^ a b c d e f g h (Inggris) Mithra, S (2011). "What are Carotenoids?". Wisegeek. Diakses tanggal 10-07-2011.
- ^ a b c (Inggris) WHFoods (2011). "Carotenoids". The George Mateljan Foundation. Diakses tanggal 10-07-2011.
- ^ a b (Inggris) Tian L, Musetti V, Kim J, Magallanes-Lundback M, DellaPenna D (2004). [http://www.pnas.org/content/101/1/402.full.pdf "The Arabidopsis LUT1 locus encodes a member of the cytochrome P450 family that is required for carotenoid �-ring hydroxylation activity"] (pdf). Proceedings of the National Academy of Sciences. 101 (1): 402. Diakses tanggal 10-07-2011. replacement character di
|title=
pada posisi 111 (bantuan); - ^ a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u (Inggris) Best, B (2009). "Phytochemicals as Nutraceuticals". Diakses tanggal 16-07-2011.
- ^ (Inggris) Hirschberg J, Cohen M, Harker M, Lotan T, Mann V, Pecker I (1997). "Molecular genetics of the carotenoid biosynthesis pathway in plants and algae" (googledoc). Pure & Appl Chem. 69 (10): 2151. Diakses tanggal 10-07-2011.
- ^ a b c (Inggris) "Plant Pigment - Carotenoids". Science Jrank. 2011. Diakses tanggal 10-07-2011.