Kamerun

negara di Afrika Tengah

Republik Kamerun adalah sebuah negara di Afrika tengah. Ia berbatasan dengan Nigeria, Chad, Republik Afrika Tengah, Republik Kongo, Gabon, Guinea Khatulistiwa dan Teluk Guinea. Dahulu berupa koloni Jerman, Kamerun Perancis dan Kamerun Britania bergabung pada 1961 dan membentuk 'Republik Federal Kamerun' yang diubah menjadi 'Republik Bersatu Kamerun' pada 1972; semenjak 1984 nama resmi negara ini ialah 'Republik Kamerun'.

République du Cameroun
Republic of Cameroon
SemboyanPaix, Travail, Patrie
Peace, Work, Fatherland
(Perancis & Inggris:
"Perdamaian, Pekerjaan, Tanah Air")
Lokasi Kamerun
Ibu kotaYaounde
Kota terbesarDouala
Bahasa resmiPerancis, Inggris
PemerintahanRepublik
Kemerdekaan
 - Perairan (%)
1,3%
Populasi
 - Perkiraan 2005
16.380.005 (59)
 - Sensus Penduduk -
-
PDB (KKB)2005
 - Total
US$37,77 miliar (81)
US$2.176 (140)
Mata uangFranc CFA
(XAF)
Zona waktu
(UTC+1)
 - Musim panas (DST)
UTC+1
Kode telepon237
Kode ISO 3166CM
Ranah Internet.cm
Sunting kotak info
Sunting kotak info • Lihat • Bicara
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Negara yang relatif stabil ini memfokuskan pembangunan di sektor pertanian, infrastruktur dan industri minyak bumi. Walaupun gerakan reformasi demokrasi mulai dijalankan, praktek korupsi masih berlangsung dan kekuasaan politik cenderung berada di tangan kaum oligarki.

Provinsi

Kamerun terbagi kepada 10 provinsi:

Pendidikan dan kesehatan

 
Papan nama seorang "traditional doctor" atau dukun di Tatum, Provinsi Barat Laut

Sebagian besar anak-anak dapat memperoleh pendidikan di sekolah negeri yang gratis atau sekolah swasta yang diberi subsidi[1] Sistem pendidikan di Kamerun adalah campuran antara sistem Inggris dan Perancis[2] dengan bahasa pengantar sebagian besar bahasa Inggris atau Perancis.[3] Kamerun memiliki tingkat kehadiran sekolah tertinggi di Afrika.[1] Anak perempuan lebih jarang bersekolah daripada anak laki-laki karena pengaruh budaya, kewajiban rumah tangga, pernikahan dan kehamilan dini, dan pelecehan seksual. Walaupun tingkat kehadiran lebih tinggi di selatan,[1] terlalu banyak guru ditugaskan ke sana, sehingga di utara sekolah-sekolah memiliki terlalu sedikit guru.[4]

Kualitas kesehatan di Kamerun pada umumnya rendah.[5] Di luar kota-kota besar, fasilitas kesehatan biasanya kotor dan tidak lengkap.[6] Penyakit yang berjangkit misalnya demam berdarah, filariasis, leishmaniasis, malaria, meningitis, schistosomiasis, dan sleeping sickness.[7] Tingkat infeksi HIV/AIDS diperkirakan 5,4% dari penduduk usia 15–49,[8] walaupun tekanan sosial membuat jumlah laporan lebih rendah dari sebenarnya.[9] Dukun adalah alternatif populer terhadap ilmu pengobatan barat.[10]

Lihat pula

Catatan

  1. ^ a b c Mbaku 15
  2. ^ DeLancey and DeLancey 105–6
  3. ^ Mbaku 16
  4. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama Human Rights Report
  5. ^ DeLancey and DeLancey 21
  6. ^ West 64
  7. ^ West 58–60
  8. ^ "Cameroon", UNAIDS
  9. ^ DeLancey and DeLancey 21
  10. ^ Lantum and Monono 14

Rujukan


Pranala luar