Perang Saudara Finlandia

artikel daftar Wikimedia
Revisi sejak 6 April 2016 18.38 oleh Danu Widjajanto (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi '{{Infobox military conflict |conflict=Perang Saudara Finlandia |partof= Perang Dunia I |date=27 Januari – 15 Mei 1918<br>({{Age in years, months, weeks and days|...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Perang Saudara Finlandia (27 Januari – 15 Mei 1918) adalah perang saudara yang memperebutkan kepemimpinan Finlandia pada masa transisi dari Keharyapatihan di bawah kendali Rusia menjadi negara merdeka. Konflik ini merupakan bagian dari kekacauan nasional, politik dan sosial yang diakibatkan oleh Perang Dunia I di Front Timur Eropa. Perang ini berlangsung antara kaum merah yang dipimpin oleh Partai Demokratik Sosial melawan kaum putih yang dipimpin oleh Senat yang non-sosialis dan konservatif. Kelompok paramiliter Garda Merah yang terdiri dari pekerja industri dan agrarian menguasai kota-kota dan pusat industri di Finlandia selatan. Kelompok paramiliter Garda Putih yang terdiri dari para petani dan faksi kelas menengah dan atas menguasai wilayah pedesaan di Finlandia utara dan tengah.[6]

Perang Saudara Finlandia
Bagian dari Perang Dunia I

Bangunan warga di Tampere yang hancur akibat perang saudara.
Tanggal27 Januari – 15 Mei 1918
(3 bulan, 2 minggu dan 4 hari)
LokasiFinlandia
Hasil
  • Kemenangan kaum putih
  • Hegemoni Jerman hingga 11 November 1918
  • Terpecahnya masyarakat Finlandia
Pihak terlibat

Kaum Putih Finlandia

Kekaisaran Jerman Jerman[1]

Kaum Merah Finlandia

 RSFS Rusia
Tokoh dan pemimpin

C.G.E. Mannerheim
Ernst Linder
Ernst Löfström
Martin Wetzer
Karl Wilkman
Kekaisaran Jerman Rüdiger von der Goltz
Kekaisaran Jerman Hans von Tschirsky und von Bögendorff
Kekaisaran Jerman Karl Wolff
Kekaisaran Jerman Otto von Brandenstein
Kekaisaran Jerman Hugo Meurer
Hjalmar Frisell, Swe.
Harald Hjalmarson, Swe.
Hans Kalm, Est.

Stanislaw Prus-Boguslawski, Pol.

Ali Aaltonen
Eero Haapalainen
Eino Rahja
Adolf Taimi
Evert Eloranta
Kullervo Manner
Hugo Salmela
Heikki Kaljunen
Fredrik Johansson
Verner Lehtimäki
Republik Sosialis Federasi Soviet Rusia Konstantin Yeremejev
Republik Sosialis Federasi Soviet Rusia Mikhail Svechnikov

Republik Sosialis Federasi Soviet Rusia Georgij Bulatsel
Kekuatan
Garda Putih 80.000–90.000
Jäger 1.450
Pasukan Kekaisaran Jerman 14.000
Sukarelawan Swedia 1.000[2]
Estonian volunteers[3]
Polish Legion 1,737[4]
Garda Merah 80.000–90.000 (2.000 wanita)
Bekas pasukan Kekaisaran Rusia 7.000–10.000[2]
Korban
Putih
3.000–3.500 gugur dalam pertempuran
1.650 dihukum mati
46 hilang
4 tewas di kamp penjara
Swedia
55 gugur dalam pertempuran
Jerman
450–500 gugur dalam pertempuran[5]
Total
5.300–5.600 korban jiwa
Merah
4.500–5.500 gugur dalam pertempuran
10.000 dihukum mati
2.000 hilang
11.000–13.500 tewas di kamp penjara
Rusia
800-1.000 gugur dalam pertempuran
1.500–1.800 dihukum mati[5]
Total
27.400–33.100 korban jiwa

Pada tahun 1917 (ketika Finlandia masih dijajah Rusia), Finlandia mengalami pertumbuhan penduduk yang tinggi, industrialisasi, preurbanisasi dan munculnya gerakan buruh. Sistem politik dan pemerintahan Finlandia sedang melewati fase demokratisasi dan modernisasi yang tidak stabil, sementara keadaan sosioekonomi dan budaya rakyat secara perlahan membaik. Perang Dunia I telah memicu runtuhnya Kekaisaran Rusia dan perebutan kekuasaan, militerisasi, serta krisis antara gerakan buruh Finlandia melawan kaum konservatif. Deklarasi kemerdekaan Finlandia pada 6 Desember 1917 telah gagal mencegah disintegrasi masyarakat.

Kaum merah melancarkan serangan yang gagal pada Februari 1918 meskipun mendapat bantuan senjata dari Rusia Soviet. Serangan balasan oleh kaum putih dimulai pada bulan Maret dan diperkuat oleh pasukan Jerman pada bulan April. Pertempuran yang menentukan jalannya perang ini adalah pertempuran Tampere dan Viipuri yang dimenangkan oleh kelompok putih dan pertempuran Helsinki dan Lahti yang dimenangkan oleh tentara Jerman, sehingga membawa kemenangan kepada mereka. Baik kelompok merah maupun putih menggunakan taktik teror politik. Banyak anggota kelompok merah yang tewas akibat malnutrisi dan penyakit di kamp-kamp penjara. Secara keseluruhan, 39.000 orang tewas dalam perang, termasuk 36.000 orang Finlandia (dari jumlah populasi sekitar 3 juta).

Setelah perang ini berakhir, Finlandia lepas dari cengkeraman Rusia dan masuk ke lingkup pengaruh Kekaisaran Jerman. Senat Finlandia yang konservatif mencoba mendirikan monarki Finlandia, tetapi rencana ini dibatalkan setelah kekalahan Jerman dalam Perang Dunia I. Finlandia kemudian menjadi republik demokratik yang independen. Perang ini telah memecah bangsa Finlandia selama bertahun-tahun dan masih menadi salah satu peristiwa yang paling bermuatan emosional dalam sejarah Finlandia. Masyarakat Finlandia disatukan kembali melalui kompromi sosial yang didasarkan pada budaya politik dan agama moderat serta pemulihan ekonomi pasca perang.[7]

Catatan kaki

  1. ^ Conspirative co-operation between Germany and Russian Bolsheviks 1914-1918, Pipes 1996, hlm. 113–149, Lackman 2009, hlm. 48–57
  2. ^ a b Arimo 1991, hlm. 19–24, Manninen 1993a, hlm. 24–93, Manninen 1993b, hlm. 96–177, Upton 1981, hlm. 107, 267–273, 377–391
  3. ^ Ylikangas 1993a, hlm. 55–63
  4. ^ Muilu 2010, hlm. 87–90
  5. ^ a b Paavolainen 1966, Paavolainen 1967, Paavolainen 1971, Upton 1981, hlm. 191–200, 453–460, Eerola & Eerola 1998, Roselius 2004, hlm. 165–176, Westerlund & Kalleinen 2004, hlm. 267–271, Westerlund 2004a, hlm. 53–72, Tikka 2014, hlm. 90–118
  6. ^ Upton 1980b, Alapuro 1988, Payne 2011, hlm. 25–32, Tepora & Roselius 2014a
  7. ^ Tepora & Roselius 2014b, hlm. 1–16