Purwareja Klampok, Banjarnegara
Purworejo Klampok adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Banjarnegara, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia.
Purwarejo Klampok | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Jawa Tengah | ||||
Kabupaten | Banjarnegara | ||||
Pemerintahan | |||||
• Camat | - | ||||
Populasi | |||||
• Total | 40,015 jiwa jiwa | ||||
Kode Kemendagri | 33.04.02 | ||||
Kode BPS | 3304020 | ||||
Luas | 20,44 km² | ||||
Kepadatan | 2048 jiwa/km² | ||||
Desa/kelurahan | 8 | ||||
|
Letak Geografis
Wilayah Kecamatan Purwareja Klampok yang terdiri dari 8 Desa terletak di antara :
- 7.28 ° dan 7.31 ° Lintang Selatan
- 2.40 ° dan 2.47 ° Bujur Timur
Batas-batas wilayah Kecamatan Purwareja Klampok :
- Sebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Purbalingga
- Sebelah timur berbatasan dengan Mandiraja
- Sebelah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Kebumen
- Sebelah barat berbatasan dengan Kecamatan Susukan
Pembagian Wilayah Administratif
Secara administratif Kecamatan Purwareja Klampok terdiri dari : 8 Desa, 37 Dusun, 65 RW, dan 238 RT.
Jumlah Penduduk
Jumlah penduduk kecamatan purwareja klampok pada tahun 2010 sebanyak 40.015 jiwa. Berikut Ini Jumlah penduduk masing-masing desa pada tahun 2010
{{ !No !Desa !Penduduk 2010 |- |1 |Purwareja |8.601 |- |2 |Klampok |6.390 |- |3 |Sirkandi |5.554 |- |4 |Kecitran |5.050 |- |5 |Kalimandi |4.659 |- |6 |Kaliwinasuh |4.069 |- |7 |Kalilandak |2.945 |- |8 |Pagak |2.796 }}
== Jenis Tanah ==i Jenis tanah yang terdapat di Kecamatan Purwareja Klampok meliputi : Tanah alluvial dengan assosiasinya berwarna kelabu , coklat dan hitam sifatnya beraneka ragam. Produktivitas tanah rendah hingga tinggi dapat dipergunakan untuk pertanian dan pemukiman. Jenis tanaman yang dapat tumbuh pada tanah ini tergantung pada derajat keasaman ( PH ) tanah darai sedikit asam , netral sampai basa .
Tanah latosol assosiasinya berwarna coklat , coklat kekuningan bersifat netral sampai asam . Produktivitas tanah sedang hingga tinggi, dapat dipergunakan untuk pertanian, kebun campuran pertanian sayur-sayuran dan hutan.
Tanah Grumosol , assosiasinya dengan tanah mediteran , sifatnya agak netral , warna kelabu hingga hitam , merah kekuningan , merha hingga coklat , dapat dipergunakan untuk sawah dan tegalan.
Tanah Organosol yaitu tanah yang bersifat asam , berwarna hitam . terdiri dari sisa – sisa rumput / tumbuhan yang membusuk .
Klimatologi dan Hidrologi
Ditinjau dari iklim yang ada Kecamatan Purwareja Klampok beriklim tropis. Musim hujan dan musim kemarau sepanjang tahun silih berganti. Bulan basah umumnya lebih banyak dari Bulan kering Curah hujan dan hari hujan di Kecamatan Purwareja Klampok tidak begitu tinggi bila dibandingkan dengan wilayah bagian utara untuk Kecamatan Purwareja Klampok :
- curah hujan = 3.328
- Hari hujan = 149
- Bulan basah antara September s/d Maret
- Bulan kering antara April s / d Agustus
- Temperatur udara antara 20 derajat – 26 derajat celcius .
Daerah Aliran Sungai
Diwilayah Kecamatan Purwareja Klampok terdapat aliran sungai Kalimenyan yang dipergunakan sebagai saluran irigasi . Saluran irigasi yang ada di Kecamatan Purwareja Klampok terdiri dari 2 yaitu :
- Saluran irigasi tekhnis ( Belimbing ) dari Desa Kaliwinasuh s/d Desa Purwareja .
- Saluran irigasi non tekhnis ( Kalimenyan ) dari Desa Kalimandi –Kalilandak – Purwareja .
Zonasi Wilayah
Kecamatan Purwareja Klampok berada di wilayah Zone Tengah. Daerah ini relatif datar , banyak air / irigasi dan subur .Komoditi yang dihasilkan antara lain : Padi , Palawija , Ikan air tawar , kayu , dan Keramik sebagai andalan di Kecamatan Purwareja Klampok .