Sungai Patai, Sungayang, Tanah Datar

nagari di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat

Sungai Patai merupakan salah satu nagari yang termasuk dalam kecamatan Sungayang, Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat, Indonesia. Nagari ini terletak di dekat Batusangkar, ibu kota dari kabupaten Tanah Datar.info lengkap cek http://ikiu24.blogspot.com/2014/02/sungai-patai.html

Sungai Patai
Negara Indonesia
ProvinsiSumatera Barat
KabupatenTanah Datar
KecamatanSungayang
Kode Kemendagri13.04.07.2001
Luas2,88 km²
Jumlah penduduk2.308 jiwa

Sejarah Singkat

Pembentukan suatu nagari umumnya di daerah kawasan Minang sejak dahulunya sesuai istilah pepatah yang ada pada masyarakat adat Minang itu sendiri yaitu Dari Taratak manjadi Dusun, dari Dusun manjadi Koto, Dari Koto manjadi Nagari, Nagari ba Panghulu. Jadi dalam sistem administrasi pemerintahan di kawasan Minang dimulai dari struktur terendah disebut dengan Taratak, kemudian berkembang menjadi Dusun, kemudian berkembang menjadi Koto dan kemudian berkembang menjadi Nagari. Biasanya setiap nagari yang dibentuk tersebut minimal telah terdiri dari 4 suku yang mendomisili kawasan tersebut[1].

Referensi

  1. ^ A Dt. Batuah & A Dt. Madjoindo, (1959), Tambo Minangkabau dan Adatnya, Jakarta: Balai Pustaka.

Pranala luar