Asadora (朝ドラ, drama pagi) adalah nama populer untuk film seri drama yang disiarkan stasiun televisi NHK Jepang. Nama resmi Asadora menurut NHK adalah NHK Asa no renzoku terebi shōsetsu (NHK朝の連続テレビ小説, telenovela bersambung di pagi hari NHK). Ciri khas Asadora adalah pada anak perempuan yang selalu menjadi tokoh utama dalam cerita.

Film seri Oshin yang pernah disiarkan TVRI dan menjadi sangat populer di Indonesia di tahun 1980-an adalah film seri Asadora yang ditayangkan NHK pada tahun 1983-1984 di Jepang.

Asadora disiarkan NHK dari Senin hingga Sabtu pada pukul 08:15-08:30 pagi, dengan siaran ulang di hari yang sama pada pukul 12:45-13:00 waktu Jepang (JST).

Sejarah

Film seri Asadora pertama adalah film seri hitam putih tahun 1961 berjudul Musume to Watashi (娘と私, anak perempuan dan saya) yang dibintangi Kitazawa Takeshi.

Asadora terbaru

Asadora dalam produksi

  • Hitomi () (2008 - ). Peran utama: Nana Eikura. Lokasi cerita di Tokyo.

Asadora sebelumnya

  • Dondo Hare (どんど晴れ) (2 April 2007 - 29 September 2007). Peran utama: Manami Higa sebagai Asakura Natsumi, skenario: Eriko Komatsu, dengan latar belakang penginapan tradisional Jepang (ryokan) di Morioka, Prefektur Iwate. Lagu tema oleh Kazumasa Oda berjudul Daijōbu.
  • Imotako Nankin (芋たこなんきん) (2006-2007). Fujiyama Naomi berperan sebagai Hanaoka Machiko, wanita berusia 37 tahun yang bercita-cita menjadi seorang novelis.
  • Junjo Kirari (純情きらり) (2006). Miyazaki Aoi berperan sebagai Sakurako yang bercita-cita menjadi pianis jazz.
  • Kaze no Haruka (風のハルカ) (2005-2006). Murakami Eri berperan sebagai Mizuno Haruka yang berusia 19 tahun.
  • FIGHT (ファイト) (2005). Motokariya Yuika berperan sebagai Kido Yuu yang berusia 15 tahun dan hidup bersama keluarga di Takasaki (Prefektur Gunma).
  • Wakaba (わかば) (2004-2005)
  • Oshin (おしん) (1983-1984). Kobayashi Ayako, Tanaka Yūko dan Otowa Nobuko yang memerankan Oshin kecil, Oshin dewasa, dan Oshin tua.

Pranala luar