Tu-16 Badger

Revisi sejak 21 Januari 2017 13.08 oleh HsfBot (bicara | kontrib) (Bot: Perubahan kosmetika)

Tupolev Tu-16 (kode NATO: Badger) adalah sebuah pembom jet bermesin ganda yang dikembangkan dan digunakan oleh Angkatan Udara Uni Soviet. Pesawat ini telah beroperasi selama lebih dari 50 tahun, dan masih beroperasi di Angkatan Udara Cina dengan varian Xian H-6.

Tu-16 Badger


Tu-16 Badger
TipePembom strategis
Terbang perdana27 April 1952
Diperkenalkan1954
Dipensiunkan1993 (Rusia)
StatusDipensiunkan[1]
Pengguna utamaAngkatan Udara Uni Soviet
Pengguna lainAngkatan Udara Mesir
TNI Angkatan Udara
Angkatan Udara Irak
Jumlah produksi1,509[2]
VarianTupolev Tu-104
Tupolev Tu-124
Xian H-6

Dirancang untuk menjadi serba bisa, Tu-16 diproduksi dalam berbagai varian untuk mata-mata, patroli maritim, pengumpul data elektronik intelijen, dan perang elektronik. Sebanyak 1507 pesawat dibangun di tiga pabrik pesawat di Uni Soviet antara tahun 1954 hingga tahun 1962. Varian untuk sipil, Tu-104 Camel, menjadi pesawat penumpang untuk maskapai penerbangan Uni Soviet, Aeroflot.

Pesawat Tu-16 sempat diekspor ke Mesir, Indonesia dan Irak. Pesawat pembom strategis ini terus digunakan oleh angkatan udara dan angkatan laut Uni Soviet (kemudian Rusia) hingga tahun 1993.

Tu-16 dan TNI-AU

25 unit pesawat bomber ini, varian Tu-16KS-1 dimiliki oleh AURI (nama TNI-AU waktu itu) pada tahun 1961. Pesawat-pesawat ini digunakan untuk mempersiapkan diri dalam Operasi Trikora tahun 1962 untuk merebut kembali Irian Barat dari Belanda. Semua pesawat ini direncanakan untuk menyerang Hr. Ms. Karel Doorman, kapal induk AL Belanda yang tengah berlayar dekat Irian Barat yang saat itu menggunakan rudal anti-kapal AS-1 Kennel,

14 unit Tu-16 tergabung dalam Skadron 41 dan sisanya di Skadron 42. Kedua skadron ini bermarkas di Pangkalan Udara AURI Iswahyudi, di Madiun, Jawa Timur. Semua unit Tu-16 tidak diterbangkan lagi pada tahun 1969 dan keluar dari armada AURI pada tahun 1970.

Varian

  • Badger A (Tu-16)
    • Tu-16A
    • Tu-16Z
    • Tu-16G (Tu-104G)
    • Tu-16N
    • Tu-16T
    • Tu-16S
    • Tu-16Ye
  • Badger B (Tu-16KS)
  • Badger C (Tu-16K-10)
  • Badger D (Tu-16RM-1)
  • Badger E (Tu-16R)
    • Tu-16RM-2
    • Tu-16KRM
  • Badger F (Tu-16RM-2)
  • Badger G (Tu-16K/Tu-16KSR)
    • Tu-16KSR-2
    • Tu-16K-11-16
    • Tu-16K-26
    • Tu-16K-26P
  • Badger H (Tu-16 Elka)
  • Badger J (Tu-16P Buket)
  • Badger K (Tu-16Ye)
  • Badger L (Tu-16P)

Operator

 
Operator Tu-16/H-6 merah terang, bekas operator merah gelap

Spesifikasi (Tu-16)

 

Karakteristik umum

  • Kru: 6-7
  • Panjang: 34.80 m (114 ft 2 in)
  • Lebar sayap: 33.00 m (108 ft 3 in)
  • Tinggi: 10.36 m (34 ft 0 in)
  • Area sayap: 165 m 2 (1.780 sq ft)
  • Berat kosong: 37.200 kg (£ 82.012)
  • Berat kotor: 76,000 kg (167.551 £)
  • Max berat lepas landas: 79.000 kg (174.165 £)
  • Powerplant: 2 × Mikulin AM-3 M-500 turbojet , 93,2 kN (21.000 lbf) dorong masing-masing

Prestasi

  • Kecepatan maksimum: 1.050 km / jam (652 mph, 567 kn)
  • Rentang: 7.200 km (4.474 mil, 3.888 nm)
  • Layanan langit-langit: 12.800 m (41.995 kaki)
  • Loading sayap: 460 kg / m² (£ 94 / sq ft)
  • Thrust / weight : 0.24

Persenjataan

Senjata
6-7 × 23 mm Afanasev Makarov AM-23 meriam, dua masing-masing di bagian punggung dan perut menara terpencil dan diawaki ekor menara, dengan penambahan sesekali satu tetap maju dalam hidung
Rudal
  • 2 × Raduga KS-1 Komet ( AS-1 Kennel ) rudal anti-kapal pada cantelan underwing, atau
  • 1 × Raduga K-10S ( AS-2 Kipper ) anti-kapal rudal semi-tersembunyi di teluk bom, atau
  • 2 × Raduga KSR-5 ( AS-6 Kingfish ) anti-kapal rudal pada cantelan underwing
Bom
9.000 kg (20.000 £) senjata terjun bebas

Galeri

Lihat pula

Pengembangan yang berhubungan
Pesawat sebanding dalam peran, konfigurasi, dan era

Referensi

  1. ^ Khusus Xian H-6, status aktif
  2. ^ "VectorSite". The Tupolev Tu-16 "Badger". Diakses tanggal 2007-01-12. 

Bibliografi

Pranala luar