Akar fungsi
Dalam bidang matematika, akar suatu fungsi atau nilai nol fungsi adalah nilai input x di dalam suatu fungsi yang menghasilkan angka nol (0).[1] Dalam kata lain:
- f(x) = 0.
Teorema dasar aljabar mengatakan bahwa setiap polinomial yang bukan nol memiliki paling tidak satu akar. Contohnya polinomial f berderajat dua yang didefinisikan sebagai berikut:
memiliki dua akar, yaitu 2 dan 3, karena:
Untuk mencari akar suatu fungsi polinomial, diperlukan metode aproksimasi (seperti metode Newton). Namun, beberapa fungsi polinomial dengan derajat yang tidak lebih tinggi dari 4 dapat dicari akarnya dengan menggunakan aljabar.
Referensi
- ^ Foerster, Paul A. (2006). Algebra and Trigonometry: Functions and Applications, Teacher's Edition (edisi ke-Classics). Upper Saddle River, NJ: Prentice Hall. hlm. 535. ISBN 0-13-165711-9.
Bacaan lanjut
- (Inggris) Weisstein, Eric W. "Root". MathWorld.