Yves Leterme

Revisi sejak 23 Maret 2008 12.45 oleh Escarbot (bicara | kontrib) (bot Menambah: jv:Yves Leterme)

Yves Camille Désiré Leterme (lahir 6 Oktober 1960) merupakan seorang politikus Belgia, anggota Partai Demokratik dan Flandria Kristen (CD&V), dan Perdana Menteri Belgia. Ia seorang mantan Deputi Perdana Menteri dan Menteri Pendapatan, Pembentukan Institusional, Angkutan dan Laut Utara dalam pemerintah federal Belgia. Ia juga merupakan mantan Menteri-Presiden Flandria dan Menteri Pertanian dan Perikanan Flandria.

Yves Leterme
Penguasa monarkiAlbert II
WakilDidier Reynders (Finance)
Patrick Dewael (Interior)
Jo Vandeurzen (Justice)
Laurette Onkelinx (Social Affairs)
Joëlle Milquet (Employment)
Minister-President of Flanders
Informasi pribadi
Lahir06 Oktober 1960 (umur 64)
Wervik, West Flanders, Belgium
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Yves Leterme menjadi salah satu pilihan untuk menjadi Perdana Menteri Belgia berikutnya setelah Pemilihan Umum 2007. [1] Pengunduran dirinya sebagai Menteri-Presiden Flandria dilakukan tanggal 26 Juni 2007, dan telah digantikan oleh Kris Peeters.[2] Tanggal 16 Juli 2007, Leterme ditunjuk untuk memulai pembicaraan koalisi formal untuk membentuk pemerintahan baru.[3] Pada 1 Desember tahun itu, Leterme untuk kedua kalinya memberitahukan pengunduran dirinya kepada Raja, setelah pembicaraan koalisi batal.[4] Ia akhirnya disumpah sebagai Perdana Menteri pada tanggal 20 Maret 2008.[5]

Pemilihan umum 2007

Tanggal 6 Mei 2007, ia secara resmi mengumumkan pencalonan dirinya untuk pemilihan umum tanggal 10 Juni 2007, mengawali daftar calon dari partainya.[6] Di hari pemilu, ia menerima sekitar 800.000 suara, terbesar kedua sepanjang sejarah pemilu Belgia.

Perdana Menteri

Tanggal 18 Maret 2008, sebuah perjanjian antara lima partai dalam pembentukan pemerintahan baru diumumkan.[7] Leterme disumpah sebagai Perdana Menteri pada tanggal 20 Maret.[5]

Catatan kaki

  1. ^ Philip Blenkinsop, Flanders chief set to lead next Belgian government, Reuters, June 10, 2007.
  2. ^ (Belanda)"Nieuwe minister-president legt verklaring af". VRT Nieuws. 2007-06-28. Diakses tanggal 2007-06-28. 
  3. ^ "Leterme to lead coalition talks". VRT Nieuws. 2007-07-16. Diakses tanggal 2007-07-22. 
  4. ^ "Belgium's PM hopeful gives up efforts to form government". 2007-12-01. Diakses tanggal 2007-12-01. 
  5. ^ a b La Belgique se dote d'un gouvernement après 9 mois de crise, AFP, 20 March 2008
  6. ^ Belgians vote in legislative elections
  7. ^ Stephen Castle, "Belgium reaches deal on new government", International Herald Tribune, March 18, 2008.

Pranala luar

Jabatan politik
Didahului oleh:
Guy Verhofstadt
Perdana Menteri Belgia
2008 – sekarang
Petahana
Didahului oleh:
Bart Somers
Menteri Presiden Flandria
2004 – 2007
Diteruskan oleh:
Kris Peeters